SuaraBekaci.id - PT Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik lebaran 2023 akan terjadi pada Rabu, 19 April 2023. Sebanyak 138 ribu kendaraan diprediksi akan melintas di KM 66 Tol Jakarta-Cikampek (Japek).
Coorporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Oktaviana mengatakan, volume kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek melalui 4 Gerbang Tol Utama sebesar 2,78 Juta.
Angka puncak arus mudik lebaran 2023 dilihat 15-30 April 2023 (H-7 sampai H+7). Naik 8% terhadap 2019 2,57 juta. Sedangkan mudik lebaran 2022 sebesar 2,6 juta naik 6%.
"Volume lalu lintas keluar Jabotabek H-7 samapai H+7 (16 hari) melalui 4 Gerbang Tol Utama sebesar 2,78 Juta kendaraan. Naik 6,77% terhadap Lebaran 2022 2,6 juta kendaraan. Sedangkan naik 8% terhadap 2019 2,57 juta ," ucap Lisye saat konferensi pers, Senin (03/04).
Gerbang Tol Utama diantaranya GT Cikupa (ke arah Merak), GT Ciawi (ke arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (ke arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (ke arah Bandung).
Sedangkan pada arus balik lebaran, Lisye mengatakan akan terjadi pada 25 April 2023 (H+2 lebaran),volume kendaraan akan terjadi di KM 66 tol Japek sebesar 178 ribu kendaraan.
"Sebesar 178 ribu kendaraan di KM 66 Japek, naik 5% dari Puncak arus balik Th 2022 170 ribu," katanya.
Sementara Direktur Utama PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) Yoga Tri Anggoro menyebut pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk menutup Jalan Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed (MBZ).
Tol Layang MBZ menjadi salah satu jalur mudik Bekasi-Karawang. Ia mengatakan jika terjadi kemacetan sepanjang 2-3 kilometer di KM 48 Tol Japek, pihaknya akan menutup akses masuk.
Baca Juga: Siap-siap, Jalan Tol Layang MBZ Bakal Gunakan Sistem Buka Tutup Saat Mudik Lebaran
"Apabila terjadi kepadatan kendaraan di KM 48 sepanjang 2-3 KM tiga akses masuk di Cikunir ke MBZ akan ditutup," ujar Yogo.
Jasamarga menghimbau agar para pengendara tidak lebih dari 30 menit berada di Rest Area dan dianjurkan untuk melakukan take away makanan.
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Siap-siap, Jalan Tol Layang MBZ Bakal Gunakan Sistem Buka Tutup Saat Mudik Lebaran
-
Polri Bakal Berlakukan Sistem Satu Arah Jelang Lebaran di Tol Trans Jawa
-
Antisipasi Kemacetan pada Puncak Arus Mudik, Polri Siapkan Skema One Way di Tol Trans Jawa
-
Polri Terapkan One Way Mulai 18 April, Puncak Arus Mudik 2023 Diprediksi Tanggal 19-21
-
Tarif Penyeberangan Merak-Bakauheni Jelang Arus Mudik Lebaran 2023
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar