SuaraBekaci.id - Warga Kota Bekasi dibuat geger dengan penemuan mayat mengapung di Kalimalang, Jalan KH Noer Ali, Kota Bekasi, di depan RS Primaya, Kamis (16/3) sekitar pukul 08:40 WIB.
Mayat yang mengapung di Kalimalang Kota Bekasi ini berjenis kelamin laki-laki. Korban memiliki ciri khusus berambut, menggunakan kalung rantai serta memiliki tato.
Korban ditemukan dengan kondisi menggunakan singlet warna hitam dan celana warna orange. Dari tubuh korban tidak ditemukan identias yang melekat.
Menurut pihak BPBD Kota Bekasi yang mengevakuasi korban, belum diketahui apakah ada kondisi luka dari tubuh korban.
"Belum kita lihat. Makanya setelah ini kami bawa ke rsud bersama tim," kata Karsono, Koordinator BPBD Kota Bekasi kepada awak media.
Ditambahkan Karsono, dari kondisi mayat saat dievakuasi, korban diduga sudah meninggal dunia 4-5 hari lalu.
Karsono menjelaskan timnya cukup kesulitan untuk mengevakuasi tubuh korban karena tersangkut di bawah jembatan.
Saat melakukan evakuasi korban, arus Kalimalang juga deras sehingga pihak BPBD menggunakan satu perahu rafting.
"Arus Kalimalang ini memang deras makanya kita pakai satu perahu rafting dengan beberapa personel untuk mengangkat si korban. Kami tarik pakai tali ke tubuh korban agar tidak lepas kebawa arus," jelas Karsono.
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Mengerikan! Temuan Koper Merah di Bogor Awalnya Disangka Berisi Uang, Ternyata Mayat Pria Bertato Tanpa Kepala
-
Sederet Fakta Temuan Mayat Pria bertato Tanpa kepala di Koper Merah, Diduga Korban Mutilasi
-
Kronologi Penemuan Mayat Dalam Koper Merah Berisi Potongan Tubuh Manusia
-
Mayat Dalam Koper di Bogor Tanpa Kepala dan Kaki, Polisi Beberkan Bagian Tubuh Korban, Ada...
-
Cek Fakta: Presiden Jokowi Tercengang Saksikan Mayat Putri Candrawathi Satu Liang Lahat dengan Ferdy Sambo, Benarkah?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam