
SuaraBekaci.id - Pesan khusus disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) partai Gerindra Ahmad Muzani kepada Pengurus Anak Cabang (PAC) dan ranting se-Kabupaten Bekasi Jawa Barat. Pesan khusus itu ialah agar PAC dan ranting se-Kabupaten Bekasi untuk memenangkan Prabowo Subianto di Pemilu 2024.
Menurut Muzani, kemenangan Prabowo Subianto di Pemilu 2024 akan menyelamatkan rakyat Indonesia.
"Maka saya titip ranting-ranting, saya titip PAC-PAC, saya titip mereka semua karena kita ingin memenangkan Prabowo presiden, kita ingin menyelamatkan masa depan rakyat Indonesia," ucap Muzani seperti dikutip dari Antara.
Pada sabtu (4/2) lalu, Muzani menghadiri rangkaian HUT ke-15 Partai Gerindra sekaligus konsolidasi di Kabupaten Bekasi.
"Dalam usia ke-15 tahun Partai Gerindra, saya bersyukur partai ini tumbuh menjadi besar. Menjadi partai terbesar kedua di Indonesia, menjadi pemenang di Kabupaten Bekasi. Namun saya berharap pada 2024 nanti, Prabowo kembali menang di sini. Kursi legislatifnya bertambah, bupatinya dari Gerindra," kata Muzani.
Muzani kemudian berbincang dengan Nanang, salah satu Ketua PAC Kabupaten Bekasi, yang berprofesi sebagai satpam di salah satu pabrik.
Dia mengatakan, inilah bukti bahwa Partai Gerindra menjadi besar karena kerja-kerja dari rakyat kecil.
"Gerindra adalah partai rakyat. Partai yang tumbuh dari rakyat. Perjuangan ranting dan PAC itu berat," ujar Muzani.
Muzani menjelaskan, Nanang adalah salah satu contoh yang selalu setia berjuang untuk Gerindra dan Prabowo. Meski Nanang bekerja siang malam sebagai satpam, tapi masih sanggup berpikir dan bekerja untuk bangsa dan negaranya.
Baca Juga: Perjanijan Prabowo-Anies-Sandiaga Uno Terus Mencuat, Ada Apa Sebenarnya?
Berita Terkait
-
8 Tuntutan Purnawirawan TNI Bikin Heboh: Prabowo Kirim Wiranto Beri Tanggapan Tegas
-
Pesan PM Fiji di Jakarta: Kedaulatan Anda Adalah Kedaulatan Kami Juga
-
Ada 8 Poin, Prabowo Pelajarai Tuntutan Forum Purnawirawan Prajurit TNI yang Minta Gibran Diganti
-
Rekaman di Sidang Kasus PAW Harun Ungkap 'Perintah Ibu', Kubu Hasto PDIP: Bukan Megawati
-
Maksud Prabowo 'Rapatkan Barisan' di Tengah Isu Matahari Kembar?
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
Penggugat Ijazah Palsu Jokowi Tunjuk Guru Besar UNS Jadi Mediator
-
Sri Mulyani Bocorkan 5 Kesepakatan RI-AS Untuk Batalkan Tarif Trump
-
Meski Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Sebut Masyarakat Tetap Rajin Bayar Pajak
-
Sri Mulyani Sebut Rupiah Tahan Banting
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Jangkau 88% Wilayah Indonesia, 1,2 Juta AgenBRILink Layani Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender
-
Masih Misteri! Bau di Bekasi Bukan Berasal dari Kebocoran Gas