SuaraBekaci.id - Rekrutan anyar Persija Jakarta, Witan Sulaeman akan melakoni debut bersama tim Macan Kemayoran di kota Patriot Bekasi.
Witan Sulaeman diprediksi akan debut saat Persija hadapi RANS Nusantara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi pada Jumat 3 Februari 2023 pukul 15:30 WIB.
Pihak Persija dalam laman resmi mereka merilis harga tiket pertandingan Persija vs RANS Nusantara FC di Stadion Patriot.
Dalam rilis disebut bahwa laga melawan RANS Nusantara FC bakal menjadi debut Witan Sulaeman berbaju Persija Jakarta.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-22
Ada sejumlah kategori harga tiket laga Persija vs RANS Nusantara yang bisa dipilih Jakmania.
Termurah ada Kategori I Barat Laut dan Barat Daya yang berbandrol Rp80.000. Lalu ada juga tiket Rp200.000 untuk kategori I Barat Laut dengan mendapatkan bundling Jersey SV Home Red.
Witan sendiri mengaku bahagia bisa melanjutkan karier di Persija Jakarta. Ia pun bercerita singkat terkait prosesnya bisa berlabuh ke Tim Ibu Kota.
“Saya sangat senang dan bangga bisa bergabung bersama Persija Jakarta. Memang perpindahan saya ini cukup sulit dan di last minute, tapi saya berterima kasih kepada semua pihak yang sudah mewujudkan ini terjadi," kata Witan.
Andalan Timnas Indonesia ini memiliki ambisi untuk menjaga kejayaan Persija tak hanya di sepak bola dalam negeri, tapi juga internasional.
Baca Juga: Witan Sulaeman ke Persija Jakarta, Dikontrak 3,5 Tahun
"Saat ini saya adalah pemain Persija. Saya ingin fokus bersama tim dan berharap bisa meraih kesuksesan bersama Persija di Indonesia dan di level Asia,” ungkap Witan Sulaeman.
Berikut daftar harga tiket laga Persija vs RANS Nusantara FC:
SUPER HEMAT
Bundling Jersey SV Home Red
Kat I Barat Laut Rp200.000,-
VIP Barat Rp300.000,-
Harga sudah termasuk Pajak Daerah & Adm. Ticketing
Kategori Tiket:
VIP Barat: Rp200.000,-
Kategori I Barat Laut dan Barat Daya : Rp80.000,-
Tiket Ekonomi (Utara, Timur, dan Selatan) khusus untuk Pemegang KTA The Jakmania bisa didapatkan melalui Korwil masing-masing.
Bundling Tiket :
Tiket VVIP Rp650rb :
- Bundling Jersey SV Home Red, Total Value Rp870rb per tiket.
Tiket VIP Barat :
- Bundling NFT senilai Rp50rb, Rp100rb dan Rp150rb hanya dengan menambah Rp25rb per tiket.
- Bundling Mustika Ratu Sehat Plus senilai Rp120rb hanya dengan menambah Rp30rb per tiket.
Berita Terkait
-
Pantas Semakin Matang! Yuk Mengenal Dua Mentor Kelas Dunia Rizky Ridho
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Malu-Malu, Ridwan Kamil Pakai Jersey Persija saat Blusukan di Kampung Bayam
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya