SuaraBekaci.id - Warga Bekasi dibuat geger dengan penemuan mayat korban mutilasi. Korban mutilasi di Bekasi ditemukan di rumah kontrakan yang berlokasi di Kampung Buaran, Desa Lambang Sari, Tambun, Kabupaten Bekasi.
Penemuan korban mutilasi tersebut berawal dari pencarian pihak kepolisian terhadap laki-laki dengan inisial E.
Menurut penuturan warga, pada Kamis 29 Desember 2022 datang dua orang petugas kepolisian yang mencari keberadaan E di lokasi kontrakan tersebut.
Saat petugas kepolisian masuk ke dalam kontrakan tersebut, terdapat dua potongan mayat yang sudah terbungkus rapi.
"Ditemukan ada dua boks kontainer dibungkus dalam plastik hitam, dilakban juga rapi," ujar Dian Ardiansyah di lokasi kejadian, Jumat (30/12/2022).
Menurut penuturan Dian, penyewa kontrakan tersebut sudah menunggak pembayaran selama lima bulan.
Kata Dian, pemilik rumah kontrakan tersebut sampai menuliskan sepucuk surat di pintu yang bertuliskan, "Kepada: Bapak E, Mohon Hubungi Pemilik Kontrakan"
"Tapi si penyewa ini tidak bayar kontrakan dari bulan Agustus, makanya ditempel tulisan sama pemilik kontrakan," lanjut Dian.
Menurut Dian, penemuan potingan mayat tersebut ditemukan di kamar mandi.
Baca Juga: Anggota TNI AD Terdakwa Kasus Mutilasi Warga Nduga Meninggal Dunia, Berawal Merasa Sesak di Tahanan
"Di kamar mandi ruang paling belakang," ucapnya.
Ia menduga bahwa mayat tersebut sudah tersimpan lama lebih dari satu bulan di kamar kontrakan tersebut. Hal itu lantaran ada potongan tubuh yang sudah digerogoti belatung.
Pantauan SuaraBekaci.id di kontrakan bernomor 6 tempat penemuan korban mutilasi di Bekasi sudah dipasangi garis polisi, Sepucuk surat peringatan dari pemilik kontrakan juga belum dilepas.
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Anggota TNI AD Terdakwa Kasus Mutilasi Warga Nduga Meninggal Dunia, Berawal Merasa Sesak di Tahanan
-
Kapten Inf DK, Satu dari 6 Prajurit TNI Terdakwa Kasus Mutilasi di Timika, Meninggal di Jayapura
-
Ayah Mutilasi Anak Kandung di Indragiri Hilir Divonis Hukuman Mati
-
Fakta-fakta Suami di Sumatera Utara Mutilasi Istri, Direbus dan Niat Memakannya?
-
Anggota TNI Terlibat Mutilasi di Papua, Jenderal Andika Perkasa Minta Dihukum Seumur Hidup
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar