SuaraBekaci.id - Laksamana Yudo Margono menjadi calon tunggal Panglima TNI gantikan Jenderal TNI Andika Perkasa yang segera memasuki masa pensiun.
Ketua DPR RI, Puan Maharani telah menerima surat Presiden atau Surpres tentang calon Panglima TNI atas nama Laksamana Yudo Margono.
Surat Presiden itu disampaikan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno kepada Ketua DPR RI Puan Maharani, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (28/11).
Penunjukkan Laksamana Yudo Margono sebagai calon tunggal dianggap tepat oleh sejumlah pihak.
Baca Juga: Janji Usut Tuntas Keterlibatan Prajurit TNI di Kanjuruhan, Jenderal Andika: Kami Akan Tindak Tegas!
Laksamana Yudo Margono merupakan perwira tinggi Angkatan Laut (AL) kelahiran Madiun, Jawa Timur pada 26 November 1965.
Ia merupakan jebolan dari Akademi Angkatan Laut pada 1988. Yudo berlatar belakang keluarga sederhana, ayahnya hanya seorang petani.
Lulus dari SMA Negeri 1 Mejayan, Yudo melanjutkan masuk ke Akademi Angkatan Laut. Setelah lulus dari Akademi Angkatan Laut, kariernya dilanjutkan ke Asisten Perwira Divisi (Aspadiv) Senjata Artileri Rudal di KRI YNS 332 pada 1988.
Setelah menyelesaikan Kursus Perencanaan Operasi Amphibi pada 1990, satu tahun kemudian ia mempersunting seorang wanita bernama Veronica Yulis Prihayati atau yang akrap disapa Vero pada 21 Oktober 1991.
Yang menarik, Vero berlatar belakang kepolisian. Perempuan asal Yogyakarta ini berdinas di Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) bidang Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam).
Baca Juga: Umumkan Nama Calon Panglima TNI, Puan Maharani: Akan Ditindaklanjuti Sesuai dengan Mekanisme
Ia berpangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). Meski sudah menikah dengan Yudo selama 31 tahun dan dikarunia tiga orang dan satu orang cucu, kemesraan keduanya masih tetap terjaga.
Ada salah satu momen romantis saat keduanya tampil di tayangan televisi swasta. Di momen itu, ibu Vero menceritakan soal sosok Yudo sebagai suaminya.
Menurut Vero, Yudo merupakan sosok pria yang tegas dan tak banyak umbar kemesraan. Ia pun mengisahkan bagaimana awal mereka memadu kasih.
Saat disinggung oleh host mengapa ibu Vero masih bertahan dengan sosok Yudo yang tak romantis, ia pun menjawab tegas, "Ohh, gak ada yang lain mba. Sabar,"
Ketika ditanya lagi oleh host apakah sosok suaminya itu adalah pria rupawan. Vero tampak tersenyum lebar dan mengatakan Yudo adalah laki-laki ganteng.
"Oh ganteng banget mba," ucap Vero seperti dilihat dari kanal Youtube KompasTV. Ia lalu mengungkap rasa cintanya kepada Yudo Margono.
"Pa, halo, muach," kata Vero sambil memberikan jari tanda love.
Vero rupanya tak sadar jika Laksamana Yudo Margono sudah berdiri di belakangnya. Saat ia menoleh, Vero pun dibuat kelabakan dan salah tingkah karena malu.
Ia lalu berdiri bangkit dan memukul sang suami karena malu. Sontak saja hal ini membuat mereka yang menonton dibuat tertawa.
Berita Terkait
-
Pilkada Serentak 27 November Dijaga Ratusan Ribu Prajurit TNI, Panglima juga Siapkan Pesawat Hercules hingga Super Puma
-
Panglima TNI Tegaskan Netral di Pilkada 2024 Meski Puluhan Prajurit Terdaftar Jadi Cakada
-
Monitor Segala Risiko, Tim Intelijen Disebar Antisipasi Aksi Massa Saat Pelantikan Prabowo-Gibran
-
Kapolri Sematkan Bintang Bhayangkara Ke Panglima Dan Tiga Kepala Staf TNI
-
Digempur Israel, Panglima TNI Ungkap Kondisi Para Prajurit yang Bertugas di Lebanon
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO