SuaraBekaci.id - Kehidupan rumah tangga artis Jessica Iskandar dengan Vincent Verhaag belakangan kerap jadi sorotan publik.
Jessica Iskandar yang saat ini tengah terlilit cicilan dan merugi karena kasus penipuan harus bekerja banting tulang.
Sementara di mata publik, Vincent Verhaag banyak mendapat cibiran. Hal ini lantaran Vincent sempat mengatakan tak bisa membantu Jedar membayar cicilan rumah dan utang lainnya.
Meski diterpa dengan masalah finansial, kehidupan rumah tangga keluarga kecil ini terlihat masih bahagia dan harmonis.
Hal ini terlihat dari unggahan video di kanal Youtube Jessica Iskandar. Bersama putra pertamanya, El Barack Alexander, Jedar dan Vincent Verhaag unggah keseruan kehidupan mereka.
Pada video itu, ketiganya bermain seru. Di permainan tersebut, El Barrack ditanya sejumlah pertanyaan. Mulai dari pertanyaan siapa yang paling galak hingga siapa yang paling bersih.
Dari sejumlah pertanyaan yang diajukan kameramen, Vincent Verhaag lebih dari satu kali mencelupkan mukanya ke dalam air berisi air dingin.
Ada satu momen di mana, Jedar harus mencelupkan kepalanya ke wadah berisi air dingin. Jedar awalnya tak mau namun kemudian Vincent mendorong kepala istrinya itu ke dalam wadah berisi air dingin.
Momen ini pun membuat El Barrack tertawa melihat tingkah kedua orang tuanya tersebut.
Baca Juga: Raffi Ahmad Heran soal Pengakuan Jessica Iskandar Kesulitan Finansial
Yang menarik para netizen di video tersebut ialah aksi El Barrack menjawab pertanyaan dengan menggunakan bahasa Inggris.
Bahkan aksi El saat mencelupkan mukanya sendiri ke dalam air dingin disanjung oleh netizen.
Hal itu dilakukan El saat kameramen bertanya, "Siapa yang paling suka ngatur?"
"El ini kecil kecil punya integritas ya, dia ngerasa dirinya yg suka ngatur ini itu, dia maju sendiri celupkan wajahnya. Sangat bertanggung jawab. Keren," tulis salah satu netizen.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Heran soal Pengakuan Jessica Iskandar Kesulitan Finansial
-
Aksi Jessica Iskandar di Klub Malam Jadi Sorotan, Ini Ternyata yang Dilakukannya
-
Jessica Iskandar Sempat Berlibur ke Sumba Bareng Keluarga, Kabar Kesulitan Ekonomi Dipertanyakan
-
Mau Dibantu Andre Taulany Bayar Cicilan KPR, Jessica Iskandar Malah Buka Donasi untuk Dirinya
-
Sebut Jessica Iskandar Berbohong soal Kerugian Rp9,8 Miliar, Kuasa Hukum Stevan Bongkar Faktanya
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi