SuaraBekaci.id - Pelatih sepatu roda Kabupaten Bekasi Yadie Heryadie mengaku puas dengan hasil dua medali emas, dua perak, dan dua perunggu dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat 2022 di Sirkuit Sepatu Roda Delta Mas Kabupaten Bekasi, Minggu (13/11/2022).
Apalagi kata Yadie, seluruh medali nomor marathon mampu diboyong atlet Kabupaten Bekasi.
"Alhamdulilah atlet kita bisa meraih semua medali nomor marathon. Saya ucapkan terima kasih ketua cabang olahraga sepatu roda, pengurus, dan KONI Kabupaten Bekasi yang selama ini memperhatikan dan terus membina atlet kita sehingga mampu mendapatkan hasil terbaik," katanya.
Dia mengatakan kejutan besar terjadi di nomor marathon putri 42 kilometer sebab tiga atlet Kabupaten Bekasi mampu menyelesaikan pertandingan di urutan pertama hingga ketiga. Praktis tiga medali ini milik Kabupaten Bekasi.
Salmah Niluh menjadi peraih medali emas di nomor marathon putri 42 kilometer, disusul Alda di posisi kedua, serta Fatya Luh Nik di tempat ketiga atau perunggu.
Di nomor klasik slalom putri, Fahra Azqyanka berhasil mengamankan medali emas untuk Kabupaten Bekasi. Sedangkan di nomor klasik slalom putra, Muhammad Azka Alfatthul Ichsan mendapatkan medali perak, disusul Muhammad Arva Al Barreeq yang meraih perunggu.
Yadie mengaku atlet sepatu roda Kabupaten Bekasi masih memiliki banyak peluang untuk menambah pundi-pundi medali di sejumlah nomor pertandingan asalkan mampu menjaga semangat dan mentalitas juara.
"Mohon terus doa dan dukungan agar atlet-atlet kami bisa memberikan yang terbaik untuk kontingen Kabupaten Bekasi," ucapnya.
Ketua Perserosi Kabupaten Bekasi Hilaludin Yusri mengapresiasi hasil perjuangan atlet dan pelatih pada laga hari ini namun juga sedikit kecewa pada hasil penilaian di nomor klasik slalom yang dianggap merugikan atletnya.
Baca Juga: Luis Milla Bakal Evaluasi Persib Usai Laga Kontra Bekasi City
"Secara keseluruhan hasil pertandingan siang ini saya sangat mengapresiasi. Sedikit kecewa dengan hasil penilaian pertandingan nomor klasik slalom. Seharusnya kita bisa dapat tiga emas namun hanya satu emas, satu perak, dan satu perunggu saja," kata dia. [Antara]
Berita Terkait
-
KPK Sebut Ketua PDIP Jabar Diduga Kecipratan Duit Kasus Ijon Proyek Bekasi, Berapa Jumlahnya?
-
Pola Korupsi 'Balik Modal Pilkada' Jerat Bupati Bekasi? KPK Cium Modus Serupa Lampung-Ponorogo
-
Ono Surono Dicecar KPK Soal Aliran Uang Korupsi Bupati Bekasi, Kapasitas Sebagai Ketua PDIP Jabar
-
Wakil Ketua DPRD Jabar Ono Surono Diperiksa KPK, Terseret Pusaran Korupsi Bupati Bekasi?
-
KPK Periksa Sekretaris Camat dan 5 Direktur Swasta dalam Kasus Korupsi Bupati Bekasi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar