SuaraBekaci.id - WhatsApp (WA) hari ini, Selasa (25/10/2022) down alias tidak bisa digunakan para penggunanya. Para pengguna WA hari ini mengaku tidak bisa mengirimkan pesan kepada penggun lain.
Publik pun dibuat heboh dengan kondisi WA down ini. Di Kota Bekasi, sejumlah warga mengaku kaget karena kondisi ini.
Salah satu warga Kota Bekasi, Muslimin (25) mengaku bahwa ia sempat kaget WA di ponsel miliknya hanya centang dua. Muslimin yang berprofesi sebagai kurir ini sempat kesulitan untuk menghubungi customer.
"Iya tadi sekitar jam 2 atau setengah 3 apa yah, kok gak bisa hubungin customer. Saya pikir karena kuota saya habis," ucap Muslimin kepada SuaraBekaci.id
Muslimin pun mengaku bahwa ia akhirnya rugi pulsa telepon karena harus menghubungi customer. Ia pun berharap WA down ini tidak lama dan bisa segera digunakan kembali.
"Wah rugi bang, kalo pakai WA kan kita bisa telepon WA. Gak perlu pakai telepon pulsa," ungkap Muslimin.
Kondisi sama juga dialami salah satu warga di perumahan Vila Indah Permai, Teluk Pucung, Kota Bekasi, Andi (24). Andi malah menduga bahwa ponsel miliknya mungkin rusak.
"Saat coba kirim WA ke teman, kok hanya terlihat tanda mutar-mutar, tanpa ada ceklis satu atau dua. Saya udah dua kali restart (ponsel) tapi masih sama juga," ungkap Andi.
Sementara itu laman linimasa Tweet tentang WhatsApp down jadi salah satu trending topic. Sejumlah warganet mengelukan WA yang down pada hari ini.
"Kukira notif sepi karna g ada kuota ternyata
@WhatsApp emang lagi eror. belum ada keterangan sebelumnya," cuit salah satu pengguna Twitter.
"Buka Twitter buat mastiin kalo bukan cuman WhatsApp gue yang eror," sambung akun lainnya.
"Untung gua pake mi chat," canda salah satu netizen.
Mengutip dari Suara.com, belum diketahui apa penyebab gangguan yang mulai terasa pada Selasa siang tersebut. Whatsapp maupun Meta juga belum memberikan keterangan resmi.
Keluhan atas WhatsApp tidak hanya disampaikan oleh penggunanya di Indonesia, tetapi juga di Filipina, Amerika Serikat, India dan Eropa.
Pengguna WhatsApp saat ini tak bisa terkoneksi ke aplikasi tersebut. Pesan-pesan tak bisa dikirim dan dibuka. Sementara di WhatsApp Web, terus muncul tulisan "Connecting". Fitur panggilan, termasuk video call, juga tak bisa digunakan.
Berita Terkait
-
Dishub DKI Uji Coba Rekayasa Lalin di Jalan Laksamana Malahayat, Imbas Beroperasinya Off Ramp Tol Becakayu
-
Bukan Hanya di Serang, WA Eror di Sejumlah Wilayah
-
Perihal WhatsApp Down Jadi Trending Topik di Twitter
-
Warganet Berisik Sejak Siang Tadi WhatsApp "Down", Tak Bisa Telp dan Kirim Pesan
-
WhatsApp Down: Begini Respons Meta
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar