SuaraBekaci.id - Wanda Hamidah saat ini menjadi anggota baru partai Golkar. Perempuan 45 tahun tersebut diperkenalkan sebagai anggota baru pada HUT ke-58 Partai Golkar di JIExpo Kemayoran, Kamis (20/10).
Wanda yang sebelumnya bergabung di Partai Nasdem ini kemudian mengatakan soal alasannya pindah ke Golkar. Ditegaskan oleh Wanda bahwa ia ingin bergabung ke partai yang dekat dengan rakyat, bukan partai yang mendzalimi rakyat.
Ditegaskan oleh Wanda bahwa partai Golkar merupakan partai yang memperjuangkan keadilan rakyat sebagai visi misi.
“Saya ingin berada di dalam partai yang wakil rakyatnya, baik di eksekutif maupun legislatif menyejahterakan rakyatnya, bukan menyengsarakan rakyatnya,” ujarnya mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com
Baca Juga: Pindah ke Golkar, Pengakuan Menohok Wanda Hamidah: Ogah di Partai yang Menyengsarakan Rakyat
Wanda lalu menyebut bahwa keputusan untuk pindah dari Nasdem ke Golkar melalui pertimbangan yang panjang dan matang.
Dari proses perenungan dan melihat berbagai pertimbangan inilah, Wanda akhirnya menerima pinangan partai berlambang pohon beringin dan bergabung menjadi kader Golkar di DPD DKI Jakarta.
“Semoga Golkar, benar-benar menjadi corong rakyat dan memperjuangkan kepentingan rakyat di atas kepentingan yang lain,” ungkap Wanda Hamidah.
Ia pun berharap dengan bergabung dirinya ke partai Golkar, ada harapan baru untuk partai berlogo pohon beringin tersebut.
"Selamat ulang tahun untuk partai Golkar yang ke-58, Golkar menang, rakyat sejahtera,” ujarnya.
Peresmian bergabungnya Wanda Hamidah dilakukan dengan proses penyerahan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar.
Selain diberi KTA, Wanda juga diberi jaket Golkar disaksikan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Nurul Arifin.
Berita Terkait
-
Telah Kantongi SK Kepengurusan Baru dari Kemenkum, Bahlil Santai Ladeni Gugatan Kader di PTUN
-
Resmi Terima SK Kepengurusan Golkar, Bahlil Pastikan Tak Ada Nama Jokowi dan Gibran
-
Diserahkan Langsung Menkum Supratman, Bahlil Terima SK Kepengurusan Partai Golkar Periode 2024-2029
-
Golkar Bantah Kabar PTUN Batalkan SK AD/ART Partai: Banyak Penggiringan Opini
-
SK Kepengurusan Partai Golkar Disebut Dibatalkan PTUN, Begini Respons Bahlil Lahadalia
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
Terkini
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!