SuaraBekaci.id - Wanda Hamidah saat ini menjadi anggota baru partai Golkar. Perempuan 45 tahun tersebut diperkenalkan sebagai anggota baru pada HUT ke-58 Partai Golkar di JIExpo Kemayoran, Kamis (20/10).
Wanda yang sebelumnya bergabung di Partai Nasdem ini kemudian mengatakan soal alasannya pindah ke Golkar. Ditegaskan oleh Wanda bahwa ia ingin bergabung ke partai yang dekat dengan rakyat, bukan partai yang mendzalimi rakyat.
Ditegaskan oleh Wanda bahwa partai Golkar merupakan partai yang memperjuangkan keadilan rakyat sebagai visi misi.
“Saya ingin berada di dalam partai yang wakil rakyatnya, baik di eksekutif maupun legislatif menyejahterakan rakyatnya, bukan menyengsarakan rakyatnya,” ujarnya mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com
Wanda lalu menyebut bahwa keputusan untuk pindah dari Nasdem ke Golkar melalui pertimbangan yang panjang dan matang.
Dari proses perenungan dan melihat berbagai pertimbangan inilah, Wanda akhirnya menerima pinangan partai berlambang pohon beringin dan bergabung menjadi kader Golkar di DPD DKI Jakarta.
“Semoga Golkar, benar-benar menjadi corong rakyat dan memperjuangkan kepentingan rakyat di atas kepentingan yang lain,” ungkap Wanda Hamidah.
Ia pun berharap dengan bergabung dirinya ke partai Golkar, ada harapan baru untuk partai berlogo pohon beringin tersebut.
"Selamat ulang tahun untuk partai Golkar yang ke-58, Golkar menang, rakyat sejahtera,” ujarnya.
Baca Juga: Pindah ke Golkar, Pengakuan Menohok Wanda Hamidah: Ogah di Partai yang Menyengsarakan Rakyat
Peresmian bergabungnya Wanda Hamidah dilakukan dengan proses penyerahan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar.
Selain diberi KTA, Wanda juga diberi jaket Golkar disaksikan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Nurul Arifin.
Berita Terkait
-
Pindah ke Golkar, Pengakuan Menohok Wanda Hamidah: Ogah di Partai yang Menyengsarakan Rakyat
-
Kini Gabung Golkar, Wanda Hamidah Blak-blakan: Saya Ingin di Partai yang Wakil Rakyatnya Bukan Menyengsarakan Rakyat
-
Airlangga Mau Beri Golkar Kado Manis Menang Pemilu 2024, Begini Caranya
-
Airlangga: Kalau Golkar Disetarakan dengan Startup, Usia 58 Sudah Mencapai Hectocorn
-
Timbang Menimbang Soal Sinyal Ridwan Kamil Gabung Golkar: InsyaAllah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan