SuaraBekaci.id - Kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan Rizky Billar kepada Lesti Kejora menyita perhatian publik. Kasus ini pun membuat Rizky Billar mendapat cercaan dan kritik pedas tidak hanya dari publik tapi juga sejumlah figur publik.
Terbaru, di laman media sosial Tiktok publik dibuat heboh dengan viralnya sebuah video Rizky Billar yang meminta maaf kepada sang istri.
Ayah dari Baby L itu kerap terlihat dalam sebuah potongan video yang sempat viral dengan kondisi mata yang merah bengkak.
"Kita manusia biasa dan gue juga manusia biasa, nggak luput dari kesalahan," ucap Rizky Billar.
Rizky Billar bahkan menganalogikan dengan Nabi yang diusir dari surga. "Bahkan seorang Nabi aja pun diusir dari surga, gitu," lanjutnya.
Lebih lanjut, ia meminta maaf dan mengaku bahwa yang dilakukannya merupakan respon spontan.
"Tapi, apa ya, gue mohon maaf karena itu suatu respon spontan," ucapnya.
Video itu sendiri diunggah oleh akun Tiktok @melindacantika28. Video tersebut merupakan potongan video lama saat Lesti Kejora melangsungkan operasi.
Kondisi mata Rizky yang bengkak juga disebabkan sedang mengalami sakit mata. "Ini mah video lama pas Lesty mau operasi," komentar salah satu akun TikTok @nh0xx
Kasus Dugaan KDRT Rizky Billar
Sementara itu, penyidik Polres Metro Jakarta Selatan memanggil Muhammad Rizky alias Rizky Billar pada Kamis (6/10) untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Lestiani alias Lesti Kejora.
"Memanggil terlapor saudara Muhammad Rizky pada Kamis 6 Oktober ini untuk dimintai keterangan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengutip dari Antara.
Selain memanggil Rizky, polisi juga akan memanggil dua saksi tambahan yakni satu orang asisten rumah tangga (ART) dan satu orang sekuriti, keduanya bekerja di rumah Lesti dan Rizky.
Kedua saksi tersebut akan diperiksa pada Jumat (7/10).
"Jadi, satu hari setelah Muhammad Rizky dimintai keterangan, besoknya dua orang itu akan kita mintai keterangan," kata Zulpan.
Berita Terkait
-
Update! Kondisi Terbaru Lesti Kejora Terkuak, King Nassar: Cederanya Cukup Serius
-
6 Potret Apartemen Rizky Billar Sebelum Kenal Lesti Kejora, Jauh Dari Kata Mewah
-
Kumpulan Lirik Sholawat Nabi, Amalan Sunnah Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW
-
Nenek-nenek Kesal dengan KDRT Rizky Billar ke Lesti Kejora: Saya Tidak Ridho!
-
8 Momen Rizky Billar Diberhentikan dari D Academy 5, Wajah Para Host, Juri, dan Penonton Jadi Sorotan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar