SuaraBekaci.id - Pegiat media sosial Permadi Arya atau Abu Janda melakukan sindiran kepada Anies Baswedan dan Partai NasDem, karena dinilai sibuk mengurus Pilpres 2024 ditengah bangsa sedang berduka atas tragedi Kanjuruhan.
Hal itu terlihat pada unggahan akun instagram @permadiaktivis2. Dia menilai bahwa Anies Baswedan dan Partai NasDem mendahului birahi syahwat politik.
"Saat bangsa sedang berduka saat seluruh dunia sedang turut belasungkawa.. pagi ini partai nasdem @official_nasdem dan @aniesbaswedan sibuk urusan pilpres 2024.. silahkan kalian nilai sendiri mau dipimpin orang2 yang mendahulukan birahi syahwat politik di atas tragedi bangsa?," tulisnya dikutip Suarabekaci.id, Senin (3/10/2022).
Tidak hanya Permadi Arya, komika sekaligus sutradara Ernest Prakasa juga turut memberikan sindiran.
Partai NasDem secara resmi mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden (Capres) atau bakal calon Presiden 2024, Senin (3/10/2022).
Penunjukkan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden di Pilpres 2024 ini diumumkan langsung Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh.
Nampaknya, pengumuman secara resmi Anies Baswedan sebagai Capres 2024 ini mendapatkan sorotan dan kritikan dari komika sekaligus sutradara Ernest Prakasa.
Hal itu terlihat pada cuitan di akun Twitter pribadinya @ernestprakasa. Dia memberikan pertanyaan kenapa deklarasainya terburu-buru.
Padahal kata dia, saat ini Indonesia berduka dengan adanya tragedi Kanjuruhan usai laga Persebaya Surabaya vs Arema FC. Ada 125 orang meninggal dunia pada peristiwa berdarah tersebut.
Baca Juga: Ada Kekerasan Dalam Tragedi Kanjuruhan, Komnas HAM: Suporter Jalan Kaki Kena Tendangan Kungfu
"Gw ga masalah sih Nasdem mau dukung capres mana, bodo amat. Tapi apa iya deklarasinya gak bisa ditunda dikit? Kita lagi berduka, hampir 200 orang meninggal lho ini," tulisnya, dikutip Suarabogor.id.
Mengutip dari Suara.com, Partai NasDem secara resmi mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (Bacapres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh berharap ditunjuknya Anies agar menjadi pemimpin yang membawa bangsa lebih bermartabat.
Surya awalnya menyampaikan bahwa NasDem menghargai anak-anak bangsa siapapun, dari manapun, dari partai manapun, kelompok manapun, yang mempunyai niat yang baik untuk mendharmabaktikan kehadiran dirinya memimpin negeri.
"Maka yang ingin dicari Nasdem adalah yang terbaik dari yang baik-baik. Inilah kenapa akhirnya Nasdem melihat seorang sosok Anies Rasyid Baswedan," kata Surya di Kantor DPP NasDem, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022).
Surya mengatakan, NasDem mempunyai keyakinan, pikiran-pikiran dalam perspektif, baik secara makro maupun mikro sejalan dengan apa yang diyakini. NasDem pun menitipkan perjalanan bangsa ke Anies.
"Kami ingin menitipkan perjalanan bangsa ini ke depan, Insya Allah jika saudara Rasyid Baswedan ini terpilih menjadi presiden nanti pimpinlah bangsa ini menjadi bangsa yang lebih bermartabat, bangsa yang mampu membentuk karakter daripada bangsa ini sejatinya," ungkapnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ada Kekerasan Dalam Tragedi Kanjuruhan, Komnas HAM: Suporter Jalan Kaki Kena Tendangan Kungfu
-
Tanpa Syarat, Partai Nasdem Beri Otoritas Anies Baswedan Pilih Cawapres 2024
-
Sosiolog: Kritikan Warganet di Media Sosial Tentang Tragedi Kanjuruhan Bisa Jadi Edukasi Bersama
-
Kapolri Tawarkan Anak Korban Tragedi Kanjuruhan Masuk Kepolisian, ISESS Beri Peringatan Ini
-
Tangis Haru Para Pemain Arema FC saat Mendatangi Stadion Kanjuruhan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar