SuaraBekaci.id - Pedangdut Lesti Kejora melaporkan suaminya, Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan. Rizky dilaporkan Lesti atas dugaan kasus Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT).
Laporan Lesti ini dibenarkan oleh Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi. Menurut penjelasan dari AKP Nurma seperti dikutip dari Suara.com, Lesti sendiri yang datang untuk melaporkan dugaan KDRT itu.
Dikatakan oleh AKP Nurma, bahwa kedatangan Lesti ke Polres Metro Jakarta Selatan berlangsung tadi malam, Rabu (28/9/2022).
Dijelaskan oleh AKP Nurma, bahwa Lesti juga sudah dimintai keterangan terkait dugaan KDRT tersebut.
"Sudah, sudah diperiksa. Kami sudah mintai keterangan soal apa yang dilaporkan," kata AKP Nurma.
Polisi juga sudah meminta Lesti Kejora untuk melakukan visum untuk memperkuat bukti adanya dugaan KDRT oleh suami Rizky Billar.
Sementara itu, publik di unggahan akun Instagram Rizky Billar @rizkybillar menyoroti wajah dari Lesti Kejora pada unggahan terakhir.
Pada unggahan akun terakhir Rizky Billar, ia memposting foto dirinya dan Lesti Kejora tengah menikmati makan malam di Lounge in The Sky.
Dalam foto itu, wajah Lesti dan Rizky Billar dianggap netizen sama-sama tegang.
Baca Juga: Kasus KDRT, Lesti Kejora Laporkan Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan
"Pada tegang semua mukanya team yg di depan pun ketar ketir," tulis salah satu netizen.
"iyaa udh kliatan ko dri mukanya," timpal akun lainnya.
Dalam unggahan itu, Rizky Billar menyebut bahwa sang istri saat makan malam itu pasti dalam kondisi tremor.
"@lestykejora makannya pasti tremor hihi," tulis Rizky disertai emot tertawa dan jempol.
Berita Terkait
-
Kasus KDRT, Lesti Kejora Laporkan Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan
-
Viral Oknum Polisi Minta Uang Tilang Rp600 Ribu Ancam Perekam Pakai UU ITE
-
Viral ABG Dikeroyok bak Samsak Hidup, Kepala Nyaris Dilindas Motor Walau Sudah Minta Maaf
-
Mengejutkan! Lesti Kejora Lapor Polisi Perihal Dugaan KDRT
-
Di Luar Dugaan, Lesti Kejora Jalani Visum, Rizky Bilar Dipolisikan Kasus KDRT
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam