SuaraBekaci.id - Masyarakat Kota Bekasi dibuat geger dengan temuan granat asap dan puluhan amunisi dengan berbagai jenis kaliber.
Granat dan amunisi ditemukan di rumah kontrakan yang berlokasi di Jalan Kemang Sari II Rt. 02/011, Jatibening baru Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi.
Dari informasi yang dihimpun sementara, temuan granat asap dan peluru tajam itu ditemukan pada Senin (26/9) sore sekitar pukul 17:40 WIB.
Terkait temuan ini, pihak anggota polisi Pondok Gede, Kota Bekasi serta Babinsa Jatibening Baru serta Intel Kodim Bekasi tengah melakukan sterilisasi TKP dengan memasang police line.
Berikut sejumlah fakta mengenai temuan granat asap dan puluhan amunis tersebut:
Ditemukan Pemilik Kontrakan
Temuan granat dan puluhan amunisi di Pondok Gede, Kota Bekasi itu sendiri berawal dari pemilik kontrakan, Ibu Umroh yang berniat untuk membersihkan rumahnya tersebut.
"Terus pas si pemilik kontrakan ini lagi beres-beres, menemukan barang-barang itu granat asap dan beberapa peluru," ucap Korlap satuan polisi pamong praja (Satpol-PP) Kecamatan Pondok Gede Kota Bekasi Amir.
Temuan granat dan peluru itu sendiri terjadi pada Senin (26/9) sore sekitar pukul 17:40 WIB.
Baca Juga: Granat Asap dan Puluhan Amunisi di Kontrakan Bekasi Diduga Kepunyaan Mantan Prajurit AU
Granat sudah kedaluwarsa
Dari temuan pihak kepolisian di tempat kejadian perkara (TKP), tidak hanya granat asap yang ditemukan namun puluhan amunisi dari berbagai jenis kaliber.
Granat asap yang ditemukan berjumlah satu buah. Dari foto terlihat bahwa granat asap itu sudah kedaluwarsa. Hal ini terlihat dari keterangan di granat asap tersebut. "Dipakai sebelum: September 1996,"
Granat asap yang ditemukan itu tertera tulisan LOT No: 1/93. GT-6AS warna violet. Granat itu tercatat buatan PT Pindad.
Puluhan amunisi dengan berbagai kaliber
Selain granat asap, di rumah kontrakan milik Ibu Umroh itu juga terdapat puluhan amunis dengan berbagai jenis kaliber.
Tag
Berita Terkait
-
Granat Asap dan Puluhan Amunisi di Kontrakan Bekasi Diduga Kepunyaan Mantan Prajurit AU
-
Geger Temuan Granat Asap dan Peluru Tajam di Kontrakan Pondok Gede, Polisi Lakukan Sterilisasi
-
Granat Aktif Ditemukan di Kebun di Empat Lawang Sumsel, Diledakan di Belakang Polsek
-
Geger, Warga Sukabumi Temukan Granat Nanas di Gorong-gorong Dekat Lapang Cikiray Cisaat
-
Granat Tangan Aktif Temuan Pemancing di Bantaran Sungai Belong Malang Dievakuasi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74