SuaraBekaci.id - Sosok Shin Tae-yong melatih timnas Indonesia rupanya dianggap ketua umum PSSI Mochamad Iriawan memiliki keuntungan untuk hubungan bilateral antara Indonesia dan Korea Selatan.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengatakan Korea Selatan merupakan negara yang budayanya bisa dikemas menjadi ikon global, dan kehadiran Shin Tae-yong bisa saja mendorong negara asalnya itu untuk berbagi strategi demi memajukan Indonesia, tidak hanya sekedar sepak bola.
"Jadi melalui Shin Tae-yong pun kita bisa belajar ke Korea Selatan bagaimana mempatenkan produk budaya kita untuk lebih dikenal," kata Iwan Bule.
Menurut Iriawan, Korea Selatan dan Indonesia memiliki kesamaan dari segi kekayaan budaya. Namun, kata dia, Indonesia belum punya pakem khusus untuk memonetisasi kekayaan budaya tanpa melanggar norma yang ada.
Baca Juga: Lakoni Laga Lawan Nusantara United Tanpa Penonton, FC Bekasi Diminta Tak Ulangi Kesalahan di Jepara
"Misal kita punya produk bola yang ada di Tanggerang, lalu kita minta bintang-bintang Korea ini main sepak bola pake produk tersebut. Maka nilai ekonomis produk ini akan semakin tinggi," kata dia.
Selain itu, industri makanan asli dari Tanah Air, kata Iwan Bule, juga bisa memanfaatkan momentum tersebut. Contohnya, kata dia, meminta Shin Tae-yong meluangkan waktunya beberapa menit untuk mencicipi dan berkomentar terkait produk tersebut.
Sejauh ini, menurut dia Shin Tae-yong adalah pelatih timnas yang kerap membintangi banyak iklan. Di antaranya, kata dia, membintangi iklan produk merek mobil Korea Selatan yang pabriknya ada di Bekasi.
Menurut Iriawan upaya-upaya tersebut sangat memungkinkan untuk dilakukan, karena Shin Tae-yong adalah pelatih sepak bola yang sangat dihormati di Korea Selatan karena prestasinya. Sehingga hal itu sangat bermanfaat bagi keuntungan ekonomi Tanah Air.
"Seperti diketahui media Korea selalu ada ketika Shin Tae-yong ini beraksi melatih Timnas di lapangan," katanya. [ANTARA]
Baca Juga: Indonesia vs Curacao, Berikut Harga Sewa Stadion Pakansari Bogor
Berita Terkait
-
Lolos Sebagai Juara Grup C, Media Vietnam Soroti Performa Timnas Indonesia U-17
-
Jeritan Nelayan Bekasi: Akses Melaut Diblokade Pagar Laut, Pembongkaran saat Itu Hanya Seremonial
-
Sebut Korea Utara Tim Unggulan, Nova Arianto Minta Indonesia Tak Gentar
-
Piala Asia U-17: Indonesia Wajib Waspadai Korea Utara karena 3 Faktor Ini
-
Sebut Lolos Piala Dunia U-17 Lebih Mudah, Pernyataan Fakhri Husaini Tak Sepenuhnya Benar
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Pilihan
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
-
Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
-
Di Balik Gol Spektakuler Rayhan Hannan, Ada Rahasia Mengejutkan
Terkini
-
Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Dianiaya Secara Brutal, Ini Ancaman Hukuman untuk Tersangka
-
Lewat Pendanaan KUR BRI, Suryani Sukses Jadi Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas
-
Rahasia Desa Wunut Berhasil Menjadi Desa Pembangunan Berkelanjutan
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu
-
Berdiri 2019, Kini Minyak Telon Lokal Habbie Capai Omzet Belasan Juta Rupiah