SuaraBekaci.id - Beredar foto dari rekaman CCTV yang memperlihatkan sosok diduga Gubernur Papua, Lukas Enembe tengah asyik bermain di meja judi.
Dalam foto yang diunggah akun Instagram @undercover.id, terlihat ada keterangan tanggal dan waktu rekaman CCTV tersebut.
Di foto paling atas tertanggal 20 Juli 2022 pukul 20:11, pria berkepala plontos itu tampak menggunakan masker putih dan disampingnya ada pria dengan kemeja putih.
Pada foto kedua, tertanggal 21 Juli 2022 pukul 16:24, sosok diduga Lukas Enembe itu tengah memegang chip di atas meja kasino.
Baca Juga: Nah, Ini Dia Tempat Kasino Favorit Lukas Enembe yang Bikin Geram
Sedangkan pada foto ketiga, tertanggal 21 Juli 2022 pukul 16:51 tertulis 'Dipercayai bersama teman wanita'
Pada foto ketiga itu, tampak sejumlah orang di meja kasino tersebut. Pria dengan masker putih berkelapa plontos tetap duduk di bagian pojok.
Lalu ada ada sosok diduga perempuan dengan baju warna merah. Selain itu ada juga dua petugas perempuan kasino tersebut. Sontak saja unggahan foto ini pun mendapat komentar miring dari para netizen.
"ni nih yg bikin pemerintah ngutang lg ngutang lg,..larinya ke oknum2,.bener kata pak mahfud, yg sekarang ini parah, tiap instansi ASN & BUMN bs korupsi," tulis salah satu netizen.
Kocaknya ada juga netizen yang kemudian justru bertaruh, kira-kira berapa hukuman yang bakal diterima sosok diduga Lukas Enembe tersebut.
Baca Juga: Gubernur Papua Habiskan Uang Rp560 Miliar Untuk Judi, Deddy Corbuzier: Uang Pribadi?
"TEBAK HASIL AKHIR YOK... BAKAL DIPENJARA GAK YA.. KALAUPUN DIPENJARA BERAPA TAHUN YAA," tulis salah satu netizen.
"maksimal 5 tahun terus di remisi 4,5 tahun lalu masih ajukan banding bebas," jawab netizen lainnya. "bebas bersyarat," timpal akun lainnya.
Sementara itu, mengutip dari Suara.com, Lukas Enembe memiliki tempat berjudi langganan di Malaysia, Singapura, dan Filipina. Berdasarkan beberapa sumber, terdapat aktivitas Lukas Enembe bermain kasino di sejumlah negara pada bulan Juli 2022.
Hal itu dibeberkan oleh Koordinator Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman.
"Tempat-tempat judi yang menjadi langganan Lukas Enembe misalnya di Solaire Resort and Casino di Manila, Genting Highland otomatis, itu di Malaysia dan Singapura itu adalah kasino di Crockford Sentosa," papar Boyamin.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD menegaskan bahwa kasus dugaan korupsi yang dilakukan Gubernur Papua Lukas Enembe murni kasus hukum.
"Saya tegaskan kasus Lukas Enembe itu adalah kasus hukum, bukan kasus politik. Itu adalah perintah undang-undang dan aspirasi masyarakat Papua agar Lukas Enembe diproses hukum," kata Mahfud.
Sebelumnya, Mahfud sempat mengungkap soal kasus dugaan korupsi yang menjerat Lukas Enembe tersebut.
"Saya sampaikan bahwa dugaan korupsi yang dijatuhkan kepada Lukas Enembe, yang kemudian menjadi tersangka, bukan hanya gratifikasi Rp1 miliar. Ada laporan dari PPATK tentang dugaan korupsi atau ketidakwajaran penyimpanan dan pengelolaan uang yang jumlahnya ratusan miliar," kata Mahfud
Pihak KPK sendiri pada esok hari, Senin 26 September 2022 merencanakan panggilan kedua kepada Gubernur Papua Lukas Enembe (LE) untuk diperiksa sebagai tersangka di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.
Berita Terkait
-
Bersih-Bersih Ruang Digital, Kominfo Blokir DigitalOcean Karena Ini
-
Diduga Pernah Antar Uang Puluhan Miliar Rupiah Pakai Jet Pribadi Lukas Enembe, Pramugari Selvi Diperiksa KPK
-
Mengalir ke Judi Online hingga Keperluan Pribadi: Mengapa Korupsi Dana Desa Terus Terjadi?
-
Maraknya Judi Online: Seberapa Buruk Dampak Negatifnya?
-
OJK: Remaja Usia 17-25 Tahun Banyak Tertipu Judol dan Investasi Ilegal
Tag
Terpopuler
- Beda Adab Aaliyah Massaid dan Fuji Minta Tolong ke ART, Ada yang Dibilang OKB
- Sebut Lamborghini Rp22 Miliar Murah, Koleksi Mobil Firdaus Oiwobo Vs Hotman Paris Jomplang
- Nikita Mirzani Ditahan, Astrid dan Uya Kuya Ungkap Rasa Syukur: Tegak Lurus Polda Metro Jaya
- Rudy Salim Masuk Perangkap Firdaus Oiwobo, Kini Berakhir Kena Somasi
- Emil Audero: Kemungkinan Membela Timnas Indonesia Tidak Ada
Pilihan
-
Usai Pelampung, Kini Marina: Nasib Nelayan di Perairan Serangan Bali Kembali Diuji
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaru Maret 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Terupdate Maret 2025
-
Prabowo Jadikan IKN Proyek Strategis Nasional Meski Efisiensi, Netizen: Duit Dari Mana?
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 6 Maret 2025
Terkini
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah
-
Kesaksian Pekerja di Mal Mega Bekasi Sebelum Diterjang Banjir: Kejadiannya Cepet Banget!
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi
-
Cerita Pekerja Ungkap Detik-detik Air Banjir Terjang Mega Mal Bekasi, Pengunjung Panik Berlarian!
-
Banjir Bekasi 2025: Villa Nusa Indah Tenggelam, Warga Mengungsi ke Atap Rumah