SuaraBekaci.id - Beredar foto dari rekaman CCTV yang memperlihatkan sosok diduga Gubernur Papua, Lukas Enembe tengah asyik bermain di meja judi.
Dalam foto yang diunggah akun Instagram @undercover.id, terlihat ada keterangan tanggal dan waktu rekaman CCTV tersebut.
Di foto paling atas tertanggal 20 Juli 2022 pukul 20:11, pria berkepala plontos itu tampak menggunakan masker putih dan disampingnya ada pria dengan kemeja putih.
Pada foto kedua, tertanggal 21 Juli 2022 pukul 16:24, sosok diduga Lukas Enembe itu tengah memegang chip di atas meja kasino.
Sedangkan pada foto ketiga, tertanggal 21 Juli 2022 pukul 16:51 tertulis 'Dipercayai bersama teman wanita'
Pada foto ketiga itu, tampak sejumlah orang di meja kasino tersebut. Pria dengan masker putih berkelapa plontos tetap duduk di bagian pojok.
Lalu ada ada sosok diduga perempuan dengan baju warna merah. Selain itu ada juga dua petugas perempuan kasino tersebut. Sontak saja unggahan foto ini pun mendapat komentar miring dari para netizen.
"ni nih yg bikin pemerintah ngutang lg ngutang lg,..larinya ke oknum2,.bener kata pak mahfud, yg sekarang ini parah, tiap instansi ASN & BUMN bs korupsi," tulis salah satu netizen.
Kocaknya ada juga netizen yang kemudian justru bertaruh, kira-kira berapa hukuman yang bakal diterima sosok diduga Lukas Enembe tersebut.
Baca Juga: Nah, Ini Dia Tempat Kasino Favorit Lukas Enembe yang Bikin Geram
"TEBAK HASIL AKHIR YOK... BAKAL DIPENJARA GAK YA.. KALAUPUN DIPENJARA BERAPA TAHUN YAA," tulis salah satu netizen.
"maksimal 5 tahun terus di remisi 4,5 tahun lalu masih ajukan banding bebas," jawab netizen lainnya. "bebas bersyarat," timpal akun lainnya.
Sementara itu, mengutip dari Suara.com, Lukas Enembe memiliki tempat berjudi langganan di Malaysia, Singapura, dan Filipina. Berdasarkan beberapa sumber, terdapat aktivitas Lukas Enembe bermain kasino di sejumlah negara pada bulan Juli 2022.
Hal itu dibeberkan oleh Koordinator Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman.
"Tempat-tempat judi yang menjadi langganan Lukas Enembe misalnya di Solaire Resort and Casino di Manila, Genting Highland otomatis, itu di Malaysia dan Singapura itu adalah kasino di Crockford Sentosa," papar Boyamin.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD menegaskan bahwa kasus dugaan korupsi yang dilakukan Gubernur Papua Lukas Enembe murni kasus hukum.
Berita Terkait
-
Nah, Ini Dia Tempat Kasino Favorit Lukas Enembe yang Bikin Geram
-
Gubernur Papua Habiskan Uang Rp560 Miliar Untuk Judi, Deddy Corbuzier: Uang Pribadi?
-
Media Massa Diminta Kedepankan Pemberitaan Menyejukkan Soal Papua, Jangan Perkeruh Suasana
-
Lukas Enembe Diduga Setor Rp560 Miliar Kepada Kasino di Singapura, Ia kini Tersangka
-
Terbongkar! Harga Sewa Private Jet yang Digunakan Brigjen Hendra Kurniawan ke Rumah Brigadir Yosua
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74