
SuaraBekaci.id - Pemain Berdarah Indonesia, Andri Syahputra terus tunjukkan kemampuannya bermain di kompetisi Liga Qatar. Andri yang saat ini bermain untuk klub Al-Gharafa berhasil antarkan timnya meraih kemenangan di ajang Qatar Stars Cup.
Bermain melawan Al-Rayyan di Saoud bin Abdulrahman Stadium, Rabu (21/9/2022) dinihari WIB, Andri mencetak satu dari empat gol kemenangan Al-Gharafa atas timnya tersebut.
Kemenangan 4-3 atas Al-Rayyan membuat Al-Gharafa mengukir kemenangan perdana di Qatar Stars Cup. Saat ini, Al-Gharafa berada di peringkat kedua grup B Qatar Stars Cup.
Pada pertandingan tersebut, Al-Rayyan sempat mencetak gol cepat pada menit ke-2 lewat aksi Al-Abdullah. Namun menit ke-8, eks pemain Porto, Yacine Brahimi menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti.
Al-Gharafa kembali ketinggalan setelah gelandang Al-Rayyan, Khalid Ali Sabah mencetak gol kedua pada menit ke-17. Skor 2-1 bertahan di babak pertama.
Pada babak kedua, Al-Gharafa berusaha bangkit. Hasilya pada menit ke-57, kembali dari eksekusi penalti, eks pemain Dortmund, Ishak Belfodil mampu membuat skor kembali imbang 2-2.
Menit ke-63, bek Al-Gharafa, Ayoub Al Oui mencetak gol ketiga sekaligus membalikkan keadaan menjadi 3-2. Di penghujung babak kedua, pemain berdarah Indonesia, Andri Syahputra mencetak gol pada menit ke-84.
Pada masa injury time babak kedua, Al-Rayyan mencetak gol ketiga mereka lewat aksi Sekou Yansane.
Sebelumnya, pemain berdarah Indonesia, Andri Syahputra catatkan penampilan selama 90 menit di lanjutan babak fase grup C AFC Champions League pada Selasa 19 April 2022 dinihari WIB. Bermain untuk Al Gharafa melawan Shabab Al-Ahli, Andri bermain 90 menit.
Baca Juga: Cedera Engkel Tak Separah yang Diperkirakan, Asa Marco Reus Main di Piala Dunia 2022 Membuncah Lagi
Laga Shabab Al-Ahli vs Al Gharafa berlangsung di Prince Abdullah Al Faisal Stadium. Bermain di markas klub Arab Saudi itu, Andri Syahputra dkk tak berdaya dan kalah dengan skor telak 2-8.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Dulu Jadi Pusat Perhatian, Kini Terlupakan: Nasib Miris Pemain Indonesia di Qatar
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Dapat Dana Segar dari Qatar, Bos Danantara Beberkan Sektor Mana Saja yang Dapat Investas
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
AS Juga Protes Kebijakan Hilirisasi Nikel Warisan Jokowi
-
5 Rekomendasi Aplikasi Android untuk Nobar Online, Bisa YouTube hingga Netflix
Terkini
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender
-
Masih Misteri! Bau di Bekasi Bukan Berasal dari Kebocoran Gas
-
Ada Apa di Bekasi? Bau Aneh Bikin Geger, Tri Adhianto Buka Suara