SuaraBekaci.id - Beredar video di laman sosial aksi anak Sekolah Teknik Menengah (STM) melakukan orasi di mobil komando massa aksi Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR).
Hari ini, Senin 12 September 2022, massa Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR) melakukan aksi unjuk rasa menolak kenaikkan harga bahan bakar minyak (BBM).
Massa menggelar demo di kawasan sekitar Istana Kepresidenan. Dalam video yang viral di laman media sosial Twitter, terlihat seorang anak tampak melakukan orasi di atas mobil komando.
"Saya ingin menyuarakan suara ibu saya yang ada di rumah. Saya cuma ingin satu, turunkan BBM!," teriak anak-anak laki yang berseragam putih abu-abu tersebut.
Dalam video itu, anak STM yang melakukan orasi itu beberapa kali juga meneriakkan kalimat takbir Allahu Akbar.
Di narasi yang diunggah akun @Raka_shiwie, disebutkan bahwa perwakilan anak STM yang melakukan orasi tersebut siap turunkan pasukan STM jika BBM tidak turun.
"Giliran perwakilan ANAK STM orasi dalam Aksi Bela Rakyat, 12/9/22 di patung kuda. Siap turunkan pasukan STM jika BBM tidak turun!!!," cuit akun tersebut.
DI video lain, juga tampak sejumlah anak STM datang menemui barisan massa aksi GNPR yang melakukan demo menolak kenaikan harga BBM.
Dalam salah satu video terlihat, beberapa anak STM yang memakai kaos bebas dan celana putih serta abu-abu ikut berteriak meminta BBM turun.
Baca Juga: Panas! Massa Mahasiswa dan Anak STM Tolak Kenaikan BBM Injak-injak Kawat Berduri di Patung Kuda
Ada juga seorang anak STM yang membawa poster kecil dengan tulisan BBM Naik-Rakyat Panik.
Sementara itu mengutip dari laporan Suara.com, ketegangan sempat terjadi saat massa mahasiswa dan anak STM menginja-injak kawat berdiri di sekitaran Patung Kudang Arjuna, Jakarta Pusat.
Berita Terkait
-
Panas! Massa Mahasiswa dan Anak STM Tolak Kenaikan BBM Injak-injak Kawat Berduri di Patung Kuda
-
Tak Hanya PA 212 dan Mahasiswa, Anak STM Juga Ikut Demo Tolak Harga BBM Naik di Patung Kuda
-
Bukan Main! Tak Pakai Sepeda Motor, Siswi STM ini Berangkat Sekolah Diantar Truk Trailer, Publik: The Real Anak Sultan
-
Heboh Anak STM Santai Makan saat Ujian di Depan Guru, Warganet Miris: Sekolah Terserah Murid
-
Video Viral Anak STM Masih Pakai Seragam Bolos ke Kota Mekkah, Publik Takjub
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74