SuaraBekaci.id - Sebuah video menunjukkan arus lalu lintas padat tampak di ruas Jalan Raya Bekasi arah Pulogadung, Jakarta Timur pada pagi ini, Rabu 7 September 2022.
Dalam video yang dibagikan sejumlah akun Instagram seperti @bintaroinformasi memperlihatkan lautan manusia yang menggunakan sepeda motor terjebak macet parah.
Baik dari sisi kanan ataupun kiri jalan serta arah sebaliknya, para pengendara motor yang akan bekerja harus mengantri untuk bisa lepas dari kemacetan panjang tersebut.
"Situasi Jalan Raya Bekasi arah Pulogadung, Jakarta Timur Rabu (7/9) pagi," tulis caption pada unggahan tersebut.
Publik pun bertanya-tanya soal keberadaan polisi lalu lintas di lokasi tersebut. Apalagi ruas jalan tersebut merupakan perempatan yang mempertemukan sejumlah kendaraan dari arah berlainan.
Dalam video juga tampak sejumlah kendaraan truk besar juga tak bergerak karena di hadapan mereka, sejumlah pengendara motor terus bergerak maju secara perlahan.
Kondisi kemacetan juga terjadi kawasan Harapan Indah, Kota Bekasi yang menuju ke arah Pulogadung, Jakarta Timur.
Dari foto yang diunggah akun Bekasi24Jam tampak antrean panjang kendaraan dari sepeda motor, mobil serta truk cukup panjang terlihat.
Kondisi macet cukup parah juga terjadi di Inspeksi Kalimalang, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.
Sejumlah kendaraan bermotor harus mengantre cukup lama untuk bisa melaju.
"Senasib, dari Kalimalang masuk kawasan MM2100 tiap hari macet parah," tulis salah satu netizen.
"Jalan perempatan sempit, hrs udh d fungsi kan tu jalur yg buat jualan² & parkir dealer toyota.. kan mau perempatan tp malah nyempit jalur nya gegara ad parkiran dealer toyota," tambah akun lainnya.
Tag
Berita Terkait
-
Bila Mobil Sering Diajak Lewat Rute Macet, Konsekuensinya Begini
-
Begini Dua Rumah Mewah di Tangsel yang Disita Kejati Terkait Kasus Korupsi Kredit Macet Bank Banten
-
Mahasiswa Makassar Demo Tolak Kenaikan Harga BBM, Lalu Lintas Macet Total
-
Dua Rumah Mewah di Bintaro Tangsel Milik Tersangka Kredit Macet Bank Banten Disita
-
Bikin Macet, Pasha Ungu Ngamuk Sampai Harus Turun Tangan Jadi Juru Parkir
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee