SuaraBekaci.id - PT Vivo Energy Indonesia resmi menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Revvo 89 menjadi Rp 10.990 per liter.
Sebelumnya, saat pemerintah resmi menaikkan harga BBM pada Sabtu 3 September 2022, SPBU Vivo masih mematok harga 8.900 per liter.
Tentu saja masyarakat saat itu berbondong-bondong untuk membeli bbm jenis ini di SPBU Vivo.
"Selain itu, BBM jenis Revvo 92 mengalami penyesuaian harga, yang semula dijual Rp17.250 per liter menjadi Rp15.400 per liter. Sedangkan BBM jenis Revvo 95 awalnya dijual Rp18.250 per liter sekarang menjadi Rp16.100 per liter," tulis unggahan akun Instagram @infojawabarat
Sontak saja informasi mengenai kenaikan harga BBM jenis Revvo 89 ini membuat publik ramai memberikan komentarnya.
"Ayo ada apa ini," tulis salah satu netizen.
"Plat merah takut rugi krna si biru lebih murah," timpal akun lainnya.
"Literally susah liat orang lain senang, senang liat orang lain susah," sambung netizen lainnya.
Stok Revvo 89 Sebelum Naik Sempat Kosong
Baca Juga: Dirjen ESDM Bantah Pemerintah Minta Vivo untuk Naikkan Harga BBM Revvo 89
Stok Revvo 89 kosong di SPBU Vivo Bekasi pada hari ini, Senin 5 September 2022.
Pantauan Suara Bekaci di tiga SPBU Vivo yaitu di Jalan Ahmad Yani, Jalan Sultan Agung dan jalan Raya Pekayon Kota Bekasi terjadi kekosongan BBM jenis Revvo 89.
Ditambah satu keterangan narasumber yang menyebut terjadi kekosongan BBM jenis Revvo 89 di SPBU Vivo Pedurenan.
"Tadi pagi, rumah gua di daerah Pedurenan kan ada 1 disitu kosong," ucap salah satu pengemudi ojek online (Ojol), Aka.
Kekosongan Revvo 89 ini membuat sejumlah pengedara mengurungkan niatnya untuk membeli BBM tersebut. Terlihat dari pengendara yang sudah masuk ke SPBU, memilih keluar dan tak jadi bertransaksi.
Hal senanda juga di ungkap pengemudi ojol lainnya, Firman, yang mengurungkan niat untuk membeli BBM jenis Revvo 89.
Berita Terkait
-
Dirjen ESDM Bantah Pemerintah Minta Vivo untuk Naikkan Harga BBM Revvo 89
-
Pengamat Soroti Rencana Kementerian ESDM yang Minta Naikkan Harga Vivo: Lucunya Pemerintah
-
Sempat Viral Gegara Lebih Murah, Kini SPBU Vivo Jual BBM RON 89 Seharga Rp 10.900 per Liter
-
Daftar Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, BP Terbaru, Naik 3 September 2022
-
Profil Perusahaan Minyak Vivo yang Jual BBM RON 89 Lebih Murah dari Pertalite
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi