SuaraBekaci.id - Lift di salah satu toko gorden di Jalan Pintu Air, Pasar Baru, Jakarta Pusat, jatuh sehingga menyebabkan satu dari dua korban meninggal dunia.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin membenarkan peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (24/8/2022) malam, hingga menyebabkan karyawan bernama Dede Hendri (24) meninggal dunia.
Kombes Komarudin menjelaskan kejadian berawal saat dua karyawan toko gorden tersebut, yakni Dede Hendri (24) dan Hendro Setyadi (37) tengah memindahkan gulungan kain dari lantai empat ke lantai satu.
"Pada saat dua karyawan akan memindahkan barang berupa satu gulung kain dari lantai empat ke satu, begitu memasuki lift, tidak berapa lama kemudian lift terjatuh," kata Komarudin, Kamis (25/8/2022).
Lift tersebut jatuh karena diduga kabel pengikat lift terputus.
Kedua karyawan toko pun sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawa Dede Hendri tidak tertolong.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, Hendri mengalami benturan yang menyebabkan luka dalam, serta tekanan nadi yang sangat rendah.
Guna menelusuri penyebab kecelakaan itu, kepolisian juga sudah melakukan pemeriksaan kepada pemilik toko.
Dari keterangan pemilik, lift tersebut baru saya diperbaiki pada Maret 2022.
Baca Juga: Kronologi Lift Jatuh di Toko Gorden Pasar Baru Sebabkan Satu Pegawai Tewas
"Kita juga akan panggil pihak vendor yang melakukan servis atau 'maintenance' lift. Nanti kita liat apakah ada unsur kelalaian atau memang lift kondisinya sudah usang," kata Komarudin.
Penyidik juga akan melibatkan laboratorium forensik guna mengetahui penyebab lift jatuh hingga memakan korban jiwa itu. [Antara]
Berita Terkait
-
Hakim Tolak Eksepsi Delpedro Cs dalam Kasus Kerusuhan Agustus 2025
-
Sidang Ammar Zoni: Mengaki Ditawari Uang Rp10 Juta Jadi Pengawas Narkoba
-
Sidang Lanjutan Gugatan Hukum Soal NCD
-
1.659 Personel Gabungan Dikerahkan Kawal Aksi Buruh di Monas, Kapolres: Tidak Ada Bawa Senpi!
-
Sentuhan Humanis di Depan Kedubes AS, Polwan Polres Jakpus Sambut Pendemo sebagai Pejuang Aspirasi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang