SuaraBekaci.id - Lift di salah satu toko gorden di Jalan Pintu Air, Pasar Baru, Jakarta Pusat, jatuh sehingga menyebabkan satu dari dua korban meninggal dunia.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin membenarkan peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (24/8/2022) malam, hingga menyebabkan karyawan bernama Dede Hendri (24) meninggal dunia.
Kombes Komarudin menjelaskan kejadian berawal saat dua karyawan toko gorden tersebut, yakni Dede Hendri (24) dan Hendro Setyadi (37) tengah memindahkan gulungan kain dari lantai empat ke lantai satu.
"Pada saat dua karyawan akan memindahkan barang berupa satu gulung kain dari lantai empat ke satu, begitu memasuki lift, tidak berapa lama kemudian lift terjatuh," kata Komarudin, Kamis (25/8/2022).
Lift tersebut jatuh karena diduga kabel pengikat lift terputus.
Kedua karyawan toko pun sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawa Dede Hendri tidak tertolong.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, Hendri mengalami benturan yang menyebabkan luka dalam, serta tekanan nadi yang sangat rendah.
Guna menelusuri penyebab kecelakaan itu, kepolisian juga sudah melakukan pemeriksaan kepada pemilik toko.
Dari keterangan pemilik, lift tersebut baru saya diperbaiki pada Maret 2022.
Baca Juga: Kronologi Lift Jatuh di Toko Gorden Pasar Baru Sebabkan Satu Pegawai Tewas
"Kita juga akan panggil pihak vendor yang melakukan servis atau 'maintenance' lift. Nanti kita liat apakah ada unsur kelalaian atau memang lift kondisinya sudah usang," kata Komarudin.
Penyidik juga akan melibatkan laboratorium forensik guna mengetahui penyebab lift jatuh hingga memakan korban jiwa itu. [Antara]
Berita Terkait
-
Hakim Tolak Eksepsi Delpedro Cs dalam Kasus Kerusuhan Agustus 2025
-
Sidang Ammar Zoni: Mengaki Ditawari Uang Rp10 Juta Jadi Pengawas Narkoba
-
Sidang Lanjutan Gugatan Hukum Soal NCD
-
1.659 Personel Gabungan Dikerahkan Kawal Aksi Buruh di Monas, Kapolres: Tidak Ada Bawa Senpi!
-
Sentuhan Humanis di Depan Kedubes AS, Polwan Polres Jakpus Sambut Pendemo sebagai Pejuang Aspirasi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74