SuaraBekaci.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menjanjikan kado spesial di HUT Kabupaten Bekasi ke-72. Saat menghadiri Istighotsah bersama Habib Luthfi Yahya di Lapangan Plasa Pemerintah Kabupaten Bekasi, pria yang akrab disapa Kang Emil berencana membangun alun-alun di Cikarang.
"Kalau Allah memberikan kemudahan, kami akan memberikan hadiah untuk warga Kabupaten Bekasi, berupa alun-alun yang luasnya 10 hektare. Insya Allah saya sendiri yang akan mendesainnya," ucap Ridwan Kamil mengutip dari Antara.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kata Ridwan Kamil, juga mendukung dan akan merestui jika ada usulan perubahan nama Jalan Cikarang-Cibarusah menjadi Jalan KH Ma'mun Nawawi.
Janji dari Ridwan Kamil untuk membuat alun-alun di Cikarang ini pun mendapat respon positif di laman sosial media. Sejumlah netizen mengucap syukur, daerah Cikarang akhirnya akan memiliki alun-alun.
"Akhirnya cikarang punya alun alun," ucap salah satu netizen.
"Aamiin semoga segera terlaksana," sambung akun lainnya.
"Aamiin kang semoga terlaksana secepat nya dan sebaik baik nya," tambah akun lainnya.
Dalam acara yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke-72 Kabupaten Bekasi itu juga dihadiri Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan, serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi.
Sementara itu Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan hadirnya Habib Luthfi bin Yahya dan Gubernur Jawa Barat pada Hari Jadi Kabupaten Bekasi adalah sejarah yang luar biasa.
Baca Juga: Ridwan Kamil Mengklaim Tidak Ada Desa Tertinggal di Jabar
"Kedatangan para habib dan ulama di tanah Swatantra Bekasi ini semoga membawa keberkahan, harapan dan optimistisme, agar di hari jadinya yang ke-72 ini Kabupaten Bekasi bertambah sejahtera dan dijauhkan dari bencana," ucapnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Mengklaim Tidak Ada Desa Tertinggal di Jabar
-
APBD Rp 6 Triliun Tak Cukup Bangun Bekasi, Ridwan Kamil: Seumur-umur tidak akan Pernah Cukup
-
Elektabilitas Gubernur Jabar Ridwan Kamil Melonjak Terus, kok Bisa?
-
Elektabilitas dan Popularitas Ridwan Kamil Terus Melonjak
-
Hadir di HUT Kabupaten Bekasi ke-72, Ridwan Kamil: Jangan Lupa Bahagia dan Semangat Terus
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74