SuaraBekaci.id - Curhat seorang fotografer pernikahan bersama timnya yang tak dapat bayaran dari klien ketika bekerja tengah menjadi sorotan.
Hal itu menjadi semakin viral karena fakta si klien menikah mewah di hotel bintang 4.
Curhatan tersebut diunggah kembali melalui video akun @igtainmenttt di jejaring media sosial Instagram.
"Gue mau cerita pengalaman pahit team dokumentasi wedding," tulis keterangan dikutip SuaraBekaci.id, Senin (15/08/2022).
Kejadian bermula ketika awal bulan Juni lalu, si fotografer mendapatkan klien calon pengantin.
Calon pengantin itu pun disebut berasal dari kalangan menengah ke atas. Betapa tidak, calon pengantin itu akan mengadakan dan menggelar acara resepsi di hotel bintang 4 Bekasi, Jawa Barat.
"Sakit tapi tak berdarah ketika ekspektasi gua terhadap mereka tidak sesuai dengan relita. Ketika kerja keras, waktu dan tenaga gue nggak dihargai," ungkapnya.
Fotografer itu begitu kecewa dengan klien tersebut, sebab mereka mampun membayar sewa hotel mewah.
Akan tetapi, klien tersebut dikabarkan bahkan tak mampu membayar tim dokumentasi.
Baca Juga: Ngebet Nikah, Atta Halilintar Kasih Pesan ke Thariq Halilintar
"Membayar team dokumentasi yang hanya nggak seberapa ini mereka nggak bisa," sambungnya.
Sang fotografer mengatakan bahwa dia sudah mencoba beberapa kali menanyakan soal pembayaran jasa tim dokumentasinya.
Sayangnya, hasilnya nol besar dan klien tak kunjung membayar jasa fotografer tersebut.
"Semoga mereka lihat video ini, karena hasil foto dan videonya sudah selsai karena tim semua sudah gua bayarkan," tutup keterangan.
Lebih lanjut, fotografer itu akan mengunggah foto dan video klien ke media sosial. Keputusan itu akan dilakukan dengan harapan menjadi pembelajaran untuknya ke depan.
Unggahan itu pun sontak mencuri atensi warganet hingga banjir beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Ngebet Nikah, Atta Halilintar Kasih Pesan ke Thariq Halilintar
-
5 Tahun Pacaran, Kini Boy William Ungkap Alasan Batal Nikah Dengan Karen Vendela
-
Batal Nikah, Boy William Blak-blakan Akui Kesalahan: Ujung-ujungnya Cerai, Nanti Gimana?
-
Viral Pernikahan Lawak, Mempelai Terancam Gagal Nikah Gara-Gara Sang Ayah Tertawa Geli
-
Thariq Halilintar Ngebet Nikah Muda, Pesan Menohok Atta Halilitar: Jangan Lelet!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol