SuaraBekaci.id - Demam Citayam Fashion Week (CFW) di kawasan SCBD yang sempat menghebohkan jagat media sosial, telah menjadi daya tarik bagi semua orang terutama para anak muda.
Kini tren itu ternyata telah merembet ke berbagai daerah, salah satunya dilakukan para remaja di Kabupaten Bekasi.
Momen itu seperti tercermin dari akun @cikarangdaily di jejaring media sosial Instagram.
Unggahan tersebut memperlihatkan video sejumlah remaja yang berpose di zebra cross lampu merah simpang SGC Cikarang.
Layaknya model, mereka catwalk dan berjalan lenggak-lenggok dengan pakaian nyentrik nan trendy di zebra cross ketika lampu lalu lintas berwarna merah.
Aksi mereka pun diabadikan oleh sejumlah fotografer yang siap sedia hingga mondar-mandir membawa kamera untuk mengabadikan momen tersebut.
Usut punya usut, rupanya aksi muda mudi itu diduga dilakukan oleh para buruh pabrik pada Minggu (31/07/2022) lalu.
Hal itu diketahui dari keterangan yang menyebut ada undangan yang tersebar melalui aplikasi chat Whatsapp.
"Alhamdulillah, saatnya para buruh pabrik beraksi catwalk di acara catwalk. Note: peserta yang mau ikut catwalk menggunakan seragam perusahaan masing-masing. Perhatian! Tidak untuk LGBT,” tulis keterangan undangan dikutip SuaraJabar.id, Selasa (02/08/2022).
Baca Juga: Raffi Ahmad Janjikan Kado Ulang Tahun Untuk Bonge, Diminta Datang ke Rumahnya
Sementara itu, para pengendaran yang berhenti di sekitar lampu merah hanya diam menyaksikan mereka berlenggak-lenggok di zebra cross.
Unggahan itu sontak ramai dan viral. Warganet pun meninggalkan beragam tanggapan hingga menuai perdebatan pro kontra di kolom komentar.
"Cikarang Fashion Week," komentar @dewi**.
"Yaelah nambah-nambah macet aje," tulis @lola***.
"Dia yang mondar mandir gue yang malu," imbuh @lupa***.
"Udah jangan aneh-aneh lah. Cikarang nggak ada begituan aja macet," timpal @yayan***.
Tag
Berita Terkait
-
Geger Jasad Pria Misterius di TPU Bekasi Barat, Diduga Korban Pembunuhan
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang
-
Pesangon dan THR Tertahan, Mantan Buruh Sritex Demo Pengadilan
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang