SuaraBekaci.id - Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam sukses mengukir gol keduanya untuk klub Korea Selatan, Ansan Greeners dalam lanjutan K-League 2.
Melawan Jeonnam Dragons di Ansan Wa Stadium, Minggu (31/7/2022), Ansan menang 3-0. Satu gol Ansan dicetak Asnawi Mangkualam pada menit ke-59.
Dua gol Ansan lainnya dicetak oleh legiun asal Brasil, Thiago pada menit ke-68 dan 72.
Torehan dua gol yang dicetak Asnawi untuk Ansan di K-League 2 menjadi capaian tersendiri untuk eks pemain PSM Makassar itu.
Hebatnya lagi pada gol kedua yang dicetak oleh Asnawi ke gawang Jeonnam Dragons dicetaknya pada kondisi tidak fit.
Hal itu disampaikan oleh pelatih Ansan, Jeong-Heon Im usai pertandingan. "Sebenarnya Asnawi mengalami kondisi fisik yang tidak terlalu fit di pertandingan terakhir," kata Im mengutip dari besteleven.com
Pelatih Ansan pun memuji militansi Asnawi yang tetap menunjukkan kemampuan terbaik. Menurut Im, Asnawi berusaha untuk aktif dan memberikan permainan terbaik.
"Dia mengatakan tidak terlalu puas 100 persen. Dia memang berusaha untuk berpartisipasi dalam skema menyerang kami,"
Sebelumnya, Asnawi Mangkualam juga sukses mencetak gol perdananya untuk Ansan saat pertandingan melawan Gimpo pada 23 Juli 2022.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi