SuaraBekaci.id - Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana beberapa waktu lalu sempat dirumorkan akan merapat ke Partai Golkar. Rumor ini muncul setelah Cellica gagal menjadi ketua DPC Partai Demokrat.
Namun di tengah rumor bahwa Cellica bakal merapat ke Golkar, ia dan pengurus Partai Demokrat Kabupaten Karawang malah absen di Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Golkar Kabupaten Karawang yang digelar di GOR Panatayudha, Sabtu (30/7/2022).
Terkait alasan absennya Bupati Cellica dan pengurus Partai Golkar Kabupaten Karawang di Rakerda Partai Golkar itu belum ada kabar pasti.
Kondisi ini berbeda dengan pengurus partai lainnya yang nampak hadir. Diantaranya perwakilan dari PDIP, PKS, Gerindra dan PAN.
Ketidakhadiran Cellica dalam acara Partai Golkar sekaligus menjawab isu bahwa Bupati Karawang dua periode tersebut akan bergabung dengan Partai Golkar, pasca kekalahannya dalam perebutan kursi ketua DPC Partai Demokrat, beberapa waktu lalu.
Terkait ketidakhadiran Bupati Cellica, Ketua DPD Golkar Karawang Sukur Mulyono mengaku tak mempersoalkannya.
“Demokrat aja yang tidak hadir, ibu Cellica nya sendiri tidak hadir juga tidak apa-apa, mungkin beliau sibuk,” kata Sukur Mulyono mengutip dari Jabarnews.
Ucapan Sukur ini pun disambut riuh para peserta yang hadir. Ditambahkan Sukur bahwa ia dan jajaran Partai Golkar Kabupaten Karawang tak mempersoalkan ketidakhadiran Bupati Cellica.
Sukur Mulyono menegaskan, Partai Golkar tidak bergantung kepada siapapun, melainkan pada kekuatan sendiri.
Baca Juga: Hasil Sidak Bupati Cellica Nurrachadiana, Baru 60 Persen ASN di Pemkab Karawang yang Masuk Kerja
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi