SuaraBekaci.id - Viral sebuah video yang menunjukkan aksi komika Oki Rengga menarik seorang penonton saat dirinya tengah melakukan stand up di salah satu acara.
Peristiwa itu sendiri berlangsung di Lapangan Benteng Medan, pada Minggu (24/7/2022) malam. Saat itu komika Oki Rengga tengah stand up di salah satu acara bank BUMN.
Dalam narasi yang diunggah akun Instagram @merekam.jakarta, saat itu Oki yang sedang membawakan materi soal emak-emak di Medan saat berkendara, menghentikan perfomancenya.
"Kita semua tahu ya, mamak-mamak di sini (Medan) nggak ada duanya. (Lampu) sign kanan, tapi belok kiri, lawan arah," ucap Oki di video tersebut.
Seketika Oki menghentikan aksi stand upnya. Ia kemudian turun dari panggung dan tampak meminta seorang pria berkaos putih untuk naik ke atas panggung.
Dalam narasi di unggahan akun @merekam.jakarta, Oki disebut menghentikan materinya karena mendapat teriakan dari si penonton tersebut.
"Penonton itu menyebut materi yang ia bawakan tidak lucu,"
Terkait videonya yang viral dengan menarik penonton ke atas panggung, Oki Rengga lewat akun Instagram pribadinya @okirengga33 memberikan klarifikasi.
"Terkait video yang ramai di Instagram, di Tiktok, di pemberitaan segala macam karena aku stand up memanggil orang ke atas panggung. Terserah berspekulasi," ucap Oki di video yang ia unggah.
Baca Juga: Video Komika Oki Rengga Ngamuk Dibilang Tak Lucu, Tarik Penonton ke Atas Panggung
"Kejadian itu sebenarnya, aku lagi stand up, di panggung yang lumayan besar dan outdoor. Panggung yang sebenarnya jarang diambil anak-anak stand up. Aku stand up sebelum Slank tampil,"
Oki lalu menjelaskan bahwa saat ia stand up itu, sejumlah penonton kemudian mulai mengganggu. Awalnya kata Oki, ia tak mau menghiraukan para penonton ini.
"Lalu aku mulai stand up ke arah penonton yang mau menonton aku. Si orang yang akhirnya memanggil aku terus mengganggu aku. Dia teriak, bukan gara-gara disebut tidak lucu,"
Oki Rengga menyebut bahwa si penonton yang akhirnya ia tarik ke atas panggung beberapa kali berteriak dan menghina dirinya.
"Yang mau denger boleh, engga juga yaudah, jangan apatis, kejadian sebenarnya ya ini. pelan pelan aja didengar, aku ga ngebela diri kok. biar sama sama tau aja," tulis narasi yang diunggah Oki.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi