SuaraBekaci.id - Kecelakaan maut di Cibubur, Bekasi, Jawa Barat hingga kini masih menjadi sorotan publik. Bahkan, aksi pengamen berkostum Iron Man bernama Purwanto mendapatkan apresiasi dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Untuk diketahui, Iron Man Purwanto telah melakukan penyelamatan kepada korban kecelakaan maut di Cibubur pada waktu itu.
Kekinian, Ridwan Kamil memberikan bantuan sosial berupa uang tunai Rp5 juta itu diberikan kepada Purwanto karena telah membantu korban tabrakan maut di kawasan Cibubur, beberapa waktu lalu.
Kemarin saat di Bogor, Ridwan Kamil menemui Purwanto 'Downey Jr', untuk mengucapkan terima kasih dan menyemangatinya dengan memberikan dukungan yang tidak seberapa.
Baca Juga: Kisah Citayam Fashion Week, Berawal dari Tongkrongan hingga Jadi Rebutan
Purwanto, pria asal Cirebon Jawa Barat, itu juga menyaksikan langsung peristiwa nahas tersebut.
“Warga beberapa ada pinggir jalan, cuman pada sibuk midioin. Diajak nolong malah pada diem bae,” ucap Purwanto dengan logat hollywood nya yang khas seperti ditulis Ridwan Kamil pada akun media sosial Facebooknya, Minggu 24 Juli 2022.
Akhirnya, dia dengan kekuatan Iron Man bersama seorang pekerja, menolong korban yang masih hidup namun terhimpit motor ringsek.
"Iron Man, kostumnya kan udah lecek, ya. Kita kasih uang Rp5 juta," tutur Ridwan Kamil seraya disambut ucapan syukur oleh Purwanto dan warga yang hadir.
Gubernur yang akrab disapa Kang Emil ini berharap kepada seluruh masyarakat tidak masuk golongan yang hilang empati, karena alasan kesibukan, alasan takut, atau karena berharap petugas pasti akan datang, dan sejuta alasan lainnya.
"Semoga kita semua menjadi pribadi humanis penolong yang satset satset. Jiwa yang selalu memanusiakan manusia. Terima kasih Mas Purwanto, you are the real Ironman. Hatur Nuhun," sambungnya.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Video Banjir di Bekasi Setinggi 4 M Tenggelamkan Perumahan Elit
-
Melacak Jejak Sang Mantan Gubernur Jabar di Balik Kasus Korupsi Bank BJB
-
Senyum Tipis Manis Nagita Slavina Ikut Resmikan Akses Tol Baru di Bogor
-
Cek Fakta: Banjir di Bekasi Rendam Rumah Elit Setinggi 4 Meter
-
Rumahnya Digeledah KPK, Ini Profil dan Karir Politik Ridwan Kamil
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah