SuaraBekaci.id - Sejumlah ibu-ibu tidak terima dengan perkataan seorang guru SD yang kaitkan Habib Rizieq dengan penutupan Holywings viral di media sosial.
Video viral itu diunggah sejumlah akun media sosial. Usut punya usut, guru SD itu sebelumnya mengaitkan Habib Rizieq Shihab dengan penutupan Holywings.
Dalam unggahan video yang beredar itu terdengar jelas, sejumlah emak-emak tersebut menegur ibu guru yang disebut-sebut bernama Eni Rohani.
Mereka pun tampak kesal lantaran nama mantan petinggi FPI itu dituding ada kaitannya dengan penutupan Holywings.
Baca Juga: Pelaku Pembunuhan Wanita di Kali Krukut Depok Ditangkap Polisi, Ternyata Pacarnya Korban
“Kenapa ibu yang kena sasaran Habib Rizieq, nggak nyambung, Bu. Kita datang ke sini karena Holywings telah melecehkan, menistakan nabi Muhammad. Saya sebagai umatnya tidak terima,” kata emak emak dalam video yang viral tersebut dikutip Suarabekaci.id dari DepokToday.hops.id -jaringan Suara.com, Selasa (5/7/2022).
Tak sampai disitu, dalam percakapan di video itu juga terdengar, emak emak protes dengan celetukan guru SD tersebut yang menyebut Habib Rizieq tidak dapat upeti.
“Mungkin karena Habib Rizieq nggak dapat upeti? Bukan bu, karena kita cinta Rasulullah, kita ingin dapat syafa’atnya. Kenapa ibu, Habib Rizieq yang ibu bawa-bawa?,” kata mereka dengan nada sewot.
Aksi sejumlah emak emak itu rupanya sudah disoroti Polda Metro Jaya.
Menurut keterangan yang didapat, peristiwa itu terjadi pada Senin, 4 Juli 2022. Adapun rumah yang didatangi sekelompok emak emak itu adalah kediaman seorang guru bernama Eni.
Baca Juga: Viral, Emak-emak Geruduk Rumah Guru SD Yang Kaitkan Habib Rizieq dengan Penutupan Holywings
“Ini terkait dengan ibu ini mengunggah di akun media sosialnya ada unggahanya di situ yang tidak diterima olehnya kelompok ibu-ibu yang mendatanginya,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Zulpan.
Menurut dia, kelompok ibu-ibu yang datang ke kediaman Eni berniat untuk mengklarifikasi perihal apa yang ditulis oleh guru tersebut di media sosial.
“Di situ yang terjadi sebenarnya adanya oleh kelompok-kelompok ibu menentang apa yang diunggah oleh Ibu Eni di akun media sosialnya,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Pokemon TCG Academia Hadir di Depok, Ajak Penggemar Belajar dan Bermain
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Ngeri! Miliano Jonathans Tolak Halus Tawaran Robin van Persie: Fokus Saya Saat Ini...
-
Miliano Jonathans: Peluang Bagus Bergabung dengan Timnas Indonesia
-
Ari Lasso Usir Wartawan yang Ingin Wawancara soal Perceraian: Saya Gak Merasa..
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
Terkini
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat
-
Debat Pilkada Bekasi: BN Holik-Faizal Dorong Kolaborasi Industri untuk Kesejahteraan Warga