SuaraBekaci.id - Timnas Indonesia U-19 akan lakoni laga perdana melawan Vietnam di babak fase grup A Piala AFF U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/7/2022).
Pada susunan pertama timnas Indonesia U-19 melawan Vietnam, Pelatih Shin Tae-yong menduetkan dua striker muda, Hokky Caraka yang merupakan jebolan Garuda Select dengan Ronaldo Kwateh.
Di lini tengah, Marselino menjadi motor serangan bersama pemain muda Arema FC, Arkhan Fikri. Sementara itu, di lini belakang, bek Persib Kakang Rudianto akan bahu membahu bersama kapten Muhammad Ferrari dan Ahmad Rusadi.
Sementara untuk sektor penjaga gawang, Shin Tae-yong mempercayakan kepada kiper muda Persija, Cahya Supriadi.
Sebelumya, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong optimis sebagai tuan rumah, tim Merah Putih akan mampu meraih gelar juara di Piala AFF U-19 2022.
"Persiapan kami sudah berjalan dengan baik. Kondisi pemain sudah siap tempur menghadapi laga pertama melawan Vietnam dan Piala AFF U-19 2022. Kami ingin meraih juara Piala AFF 2022," kata Shin Tae-yong mengutip dari laman PSSI.
Ditegaskan Shin Tae-yong, Ronaldo Kwateh dkk akan bekerja ekstra keas untuk bisa meraih hasil maksimal di babak fase grup A.
Grup A Piala AFF U-19 2022 yang dihuni oleh timnas Indonesia, Vietnam, Thailand, Filipina, Myanmar dan Brunei.
"Tentu kami akan kerja keras setiap pertandingan. Vietnam dan Thailand tentu juga menjadi favorit di grup ini. Namun kami tidak boleh menganggap enteng Brunei Darussalam, Myanmar, dan Filipina,"
Baca Juga: Pernah Sesumbar Bisa Saingi Timnas Indonesia U-19, Brunei Kena Bantai di Piala AFF U-19 2022
Susunan Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam:
Timnas Indonesia U-19: Cahya Supriadi, Ahmad Rusadi, Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto, Marselino, Arkhan Fikri, Dimas Pamungkas, Subhan Fajri, Alfriyanto Nico, Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh
Vietnam: Cao Van Binh, Thinh Hoang Canh, Dang Tuang Phong, Nguyen Anh Tu, Nguyen Quoc Viet, Khuat Van Khang, Nguyen Bao Laong, Nguyen Van Truong, Nguyen Dinh Bac, Nguyen Hong Phuc, Nguyen Duc Viet
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar