SuaraBekaci.id - Selebgram populer Awkarin nyatakan tinggalkan akun Instagram miliknya dan siap sambut lembaran baru sebagai Karin Novilda, Senin ( 20/6).
Keputusan tak terduga datang dari Awkarin. Melalui pengumuman dalam feed akun Instagram yang membesarkan namanya @awkarin ia menyatakan mundur dan siap menutup akun dengan 7,9 juta pengikut tersebut.
"Sudah 11 tahun sejak aku pertama kali mendaftar ke platform ini. Bagi mereka yang telah mengikuti perjalananku mungkin bertanya siapakah Awkarin tanpa Instagram?" tulisnya mengawali pengumuman tersebut.
Ia menyadari bahwa akun Awkarin memang begitu memiliki dampak besar dalam karirnya selama ini. Dirinya dikenal luas dan memiliki banyak penggemar seantero tanah air pun tak luput dari peran serta akun Instagram tersebut.
Namun sepertinya keputusan wanita kelahiran 29 November 1997 telah bulat.
"Aku telah melalui begitu banyak dalam hidupku dan setiap orang dari kalian memiliki kursi barisan depan menyaksikan semuanya terjadi," ungkapnya kemudian.
Awkarin memantapkan hatinya meninggalkan akun tersebut dan siap menerima segala konsekuensi termasuk kehilangan jutaan pengikut setianya.
"Kehilangan akun media sosial seharusnya tidak berarti akhir dunia bagi siapapun," tegasnya.
Lebih lanjut dalam pengumuman itu ia pun menyatakan akan menutup akun sebagai @awkarin dan membuka lembaran baru dengan menggunakan nama Karin Novilda dengan akun @narinkovilda.
Baca Juga: 11 Tahun Jadi Selebgram, Awkarin Tinggalkan Instagram Dan Tolak Endorse
"Say goodbye to Awkarin, and say hello to Karin Novilda," pungkasnya.
Meski begitu ia tak lekas meninggalkan tanggungjawabnya dengan akun @awkarin yang selama ini telah terjalin.
"Untuk semua kerjaan dan contracts yang sudah berjalan di account ini akan tetap aku jalankan dan selesaikan sesuai dengan kewajibanku," tulisnya dalam feed tersebut.
Dan untuk kedepan Awkarin akan memulai dengan nama akun @narinkovilda sebagai akun Instagram miliknya yang baru.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar