SuaraBekaci.id - Keluarga Ridwan Kamil mengaku telah ikhlas melepas almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau disapa Eril. Bahkan, peristiwa ini menjadi hikmah ilmu dan sekolah.
Hal tersebut diungkapkan perwakilan keluarga yakni adik kandung Ridwan Kamil Elpi Nazmuzaman.
Dia mengatakan, Eril yang wafat saat hendak mencari ilmu di Swiss, justru menjadi guru bagi keluarga untuk meneladani sifat baiknya selama hidup.
"Kami menduga Eril yang akan kami antarkan untuk menuntut ilmu dan mencari sekolah, tapi Allah SWT memberikan kesempatan kami, justru menjadikan peristiwa Eril ini menjadi sekolah kami," kata Elpi di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jawa Barat, mengutip dari Antara.
Baca Juga: Wajah Ruben Onsu Semakin Pucat, Eks Manajer Vanessa Angel Umumkan Dibaptis
Adapun hikmah ilmu yang didapat dari wafatnya Eril itu yakni untuk bersikap ikhlas, tawakal, berpikir positif, dan menyeimbangkan antara usaha dunia dan berpasrah kepada Allah.
"Dan juga arti penting keluarga bagaimana saling membantu dalam berbagai situasi," kata dia.
Dia juga mengatakan pihak keluarga tak menampik bahwa peristiwa wafatnya Eril itu menjadi perhatian publik sehingga timbul berbagai opini dan saran.
"Tapi pengalaman ini mengajarkan kita agar selalu berkonsultasi, salah satunya dengan orang yang berilmu, yaitu ulama," kata Elpi.
Adapun Eril sebelumnya dikabarkan hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss, sejak akhir Juni 2022. Kemudian jenazah Eril ditemukan dan dibawa hingga tiba di Indonesia pada Sabtu (11/6).
Almarhum Eril kemudian dimakamkan di Desa Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Senin (12/6). Lokasi pemakaman Eril merupakan daerah asal ibunya yakni Atalia Praratya Kamil. [Antara]
Berita Terkait
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Soroti Editing hingga Pengambilan Gambar di Video RK Singgung Janda, Jubir RIDO Curiga Ada Maksud Ini
-
Rieke Diah Pitaloka Sentil Ridwan Kamil: Jangan Rendahkan Perempuan Janda!
-
Beda dengan Anggotanya, Ketua F-PKB DPRD DKI Nyatakan Tolak Usulan Payung Hukum untuk Retribusi Kantin Sekolah
-
Lebih Banyak Negatifnya, NasDem Tolak Usulan Penarikan Retribusi Kantin Sekolah
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya
-
Penampakan Warung Kelontong Tempat Jualan Obat Terlarang di Bekasi
-
5 Hari Banjir Rob Rendam Desa Hurip Jaya Bekasi: 320 KK Jadi Korban