SuaraBekaci.id - Partai Demokrat menurut Ketua Dewan Kehormatan, Hinca Panjaitan mengatakan bahwa mereka tidak mau terburu-buru untuk berkoalisi dengan partai lain di Pemilu 2024.
Menurut Hinca Panjaitan, bahwa saat ini yang menjadi fokus Partai Demokrat ialah melaksanakan dan menuntaskan kerja-kerja politiknya.
Hinca berharap semua pihak bisa menunggu keputusan dari partainya tersebut.
"Masih panjang, tidak usah pagi-pagi, ini baru tahun 2022, Pemilunya 2024. Biarkan dulu Partai Demokrat melakukan kerja-kerja politiknya," ucap Hinca seperti dikutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com, Senin (6/6/2022).
Ditambahkan oleh Hinca bahwa saat ini Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masih terus melakukan kunjungan ke daerah. Selain itu, anggota DPR dari Demokrat juga masih fokus pada tugas konstitusi.
Ditegaskan oleh Hinca bahwa sampai saat ini, semua kader Demokrat menjalankan tupoksinya di bawah komando AHY sebagai ketua umum partai.
Terkait pertemuan antara Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh diklaimnya tak membahas koalisi.
Menurut Hinca, pertemuan kedua tokoh politik ini ialah hal normal. Keduanya disebut berkomunikasi tentang kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Pemimpin bangsa itu harus bertemu, harus berkomunikasi, dan membicarakan banyak hal tentang negeri ini. Dan saya kira itu sesuatu yang normal," jelas Hinca.
Baca Juga: SBY dan AHY Kunjungi Surya Paloh di NasDem Tower, Ini Kata Jubir Partai Demokrat
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025