SuaraBekaci.id - Partai Demokrat menurut Ketua Dewan Kehormatan, Hinca Panjaitan mengatakan bahwa mereka tidak mau terburu-buru untuk berkoalisi dengan partai lain di Pemilu 2024.
Menurut Hinca Panjaitan, bahwa saat ini yang menjadi fokus Partai Demokrat ialah melaksanakan dan menuntaskan kerja-kerja politiknya.
Hinca berharap semua pihak bisa menunggu keputusan dari partainya tersebut.
"Masih panjang, tidak usah pagi-pagi, ini baru tahun 2022, Pemilunya 2024. Biarkan dulu Partai Demokrat melakukan kerja-kerja politiknya," ucap Hinca seperti dikutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com, Senin (6/6/2022).
Ditambahkan oleh Hinca bahwa saat ini Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masih terus melakukan kunjungan ke daerah. Selain itu, anggota DPR dari Demokrat juga masih fokus pada tugas konstitusi.
Ditegaskan oleh Hinca bahwa sampai saat ini, semua kader Demokrat menjalankan tupoksinya di bawah komando AHY sebagai ketua umum partai.
Terkait pertemuan antara Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh diklaimnya tak membahas koalisi.
Menurut Hinca, pertemuan kedua tokoh politik ini ialah hal normal. Keduanya disebut berkomunikasi tentang kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Pemimpin bangsa itu harus bertemu, harus berkomunikasi, dan membicarakan banyak hal tentang negeri ini. Dan saya kira itu sesuatu yang normal," jelas Hinca.
Baca Juga: SBY dan AHY Kunjungi Surya Paloh di NasDem Tower, Ini Kata Jubir Partai Demokrat
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan