SuaraBekaci.id - Egy Maulana Vikri tak tercantum dalam daftar 23 pemain yang ditetapkan Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong untuk kualifikasi Piala Asia 2023.
Selain Egy, Irfan Jauhari, Ernando Ari dan Evan Dimas yang sebelumnya dipanggil melawan Bangladesh juga dipastikan tak berangkat untuk mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 lantaran alasan sama yakni cedera.
Namun demikian Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan optimistis skuad Garuda lolos Piala Asia 2023.
“Dengan kerja keras dan dia seluruh rakyat Indonesia, saya optimistis kita bisa lolos ke putaran final Piala Asia,” kata pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut, Kamis (2/6/2022) dikutip dari Antara.
Pemain-pemain seperti Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam Bahar, Rizky Ridho, Stefano Lilipaly, Witan Sulaeman, Fachruddin Aryanto, Muhammad Dimas Drajad, Saddil Ramdani, Ricky Kambuaya dan Pratama Arhan siap bertempur dalam kompetisi tersebut.
Pada kualifikasi Piala Asia 2023, Indonesia berada di Grup A bersama tuan rumah grup Kuwait, Yordania dan Nepal.
Berikut 23 pemain yang akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.
1. Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners)
2. Muhammad Rafli (Arema FC)
3. Rizky Ridho (Persebaya)
4. Irfan Jaya (Bali United)
5. Nadeo Argawinata (Bali United)
6. Stefano Lilipaly (Borneo FC Samarinda)
7. Terens Puhiri (Borneo FC Samarinda)
8. Witan Sulaeman (FK Senica)
9. Elkan Baggott (Ipswich Town)
10. Fachruddin Aryanto (Madura United)
11. Koko Ari (Persebaya)
12. Marselino Ferdinan (Persebaya)
13. Marc Klok (Persib)
14. Rachmat Irianto (Persib)
15. Ricky Kambuaya (Persib)
16. Syahrian Abimanyu (Persija)
17. Muhammad Adisatryo (Persik)
18. Moh. Edo Febriansah (Rans Nusantara FC)
19. Muhammad Dimas Drajad (Persikabo 1973)
20. Syahrul Trisna (Persikabo 1973)
21. Alfeandra Dewangga (PSIS)
22. Saddil Ramdani (Sabah FC)
23. Pratama Arhan (Tokyo Verdy).
Baca Juga: 3 Catatan Usai Timnas Indonesia Ditahan Imbang Bangladesh di FIFA Matchday
Berita Terkait
-
10 Fakta Menarik Piala Asia U-17 2025: Rekor Timnas Indonesia U-17
-
Piala Asia U-17 2025: Jepang Gugur di Drama Adu Penalti, Arab Saudi Lolos ke Semifinal
-
Pantang Mundur! Nova Arianto Ingin Timnas Indonesia U-17 Tunjukkan Taring Lawan Korea Utara
-
Nova Arianto Bongkar Strategi Mental Timnas Indonesia U-17 Hadapi Korut
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
Tag
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Pilihan
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
-
Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
-
Di Balik Gol Spektakuler Rayhan Hannan, Ada Rahasia Mengejutkan
Terkini
-
Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Dianiaya Secara Brutal, Ini Ancaman Hukuman untuk Tersangka
-
Lewat Pendanaan KUR BRI, Suryani Sukses Jadi Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas
-
Rahasia Desa Wunut Berhasil Menjadi Desa Pembangunan Berkelanjutan
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu
-
Berdiri 2019, Kini Minyak Telon Lokal Habbie Capai Omzet Belasan Juta Rupiah