SuaraBekaci.id - Ronaldo Kwateh tak punya banyak waktu untuk istirahat. Setelah membela timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2021, Ronaldo Kwateh masuk dalam daftar 22 pemain timnas U-19 yang akan bermain di ajang Toulon Cup.
Sebanyak 22 pemain termasuk Ronaldo Kwateh telah dipersiapkan duet pelatih Denan Radoni dan Bima Sakti untuk bertanding di kompetisi yang berlangsung di Prancis tersebut.
Tim ini telah menuntaskan pemusatan latihan mereka di Stadion Madya Senayan, Jakarta sejak tanggal 16 Mei 2022. Mereka juga telah melakukan dua laga uji coba melawan Persikabo (1-3) dan Persita Tangerang (1-1). Delapan pemain sudah dipulangkan.
Radon mengaku sangat puas dengan perkembangan tim U-19 saat ini, baik secara taktikal, passing, kerja sama, dan kekompakan tim.
"Mereka dalam kondisi yang sangat bagus. Karena saat saya instruksinya mereka untuk press high mereka melakukannya. Saya kira mereka dalam kondisi yang sangat bagus, bahkan ada yang bermain sepanjang laga,"
"Walau saya memberikan kesempatan semua pemain untuk main. Kami bekerja dengan baik," tutur Radon mengutip dari laman PSSI, Jumat (23/5/2022).
Sementara itu Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan, "Saya terus mendapat laporan dari para pelatih mengenai perkembangan tim,"
"Tim ini terus berproses, saya yakin mereka terus berkembang dan mengalami peningkatan permainan. Selamat bertanding di Toulon Cup, anak-anakku. Berikan yang terbaik untuk bangsa ini,” kata Iriawan.
Turnamen Toulon 2022 rencananya akan berlangsung pada tanggal 29 Mei hingga 12 Juni 2022 mendatang. Pada turnamen tersebut, Indonesia berada di Grup B bersama Meksiko, Ghana, dan Venezuela.
Berikut 22 Pemain Tim U-19 Indonesia Untuk Toulon Cup:
Baca Juga: Termasuk Ronaldo Kwateh, Berikut Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia U-19 untuk Turnamen Toulon
1. Arkhan Fikri
2. Ahmad Rusadi
3. Alfriyanto Nico Saputro
4. Cahya Supriadi
5. Dimas Juliono Pamungkas
6. Edgard Amping
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar