
SuaraBekaci.id - Pemerintah Kabupaten Bekasi di Provinsi Jawa Barat mengerahkan 36 truk untuk mengangkut sampah dari tempat penampungan sampah sementara di kompleks Metland Cibitung, Desa Telaga Murni, Kecamatan Cikarang Barat.
"Warga mengeluh terganggu akibat meningkatnya volume sampah di sini makanya kami segera respons," kata Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan di kompleks Metland Cibitung, Kamis (26/5/2022).
Dani menginstruksikan petugas Dinas Lingkungan Hidup untuk mengangkut sampah dari tempat penampungan sampah di kompleks Metland Cibitung ke Tempat Pemrosesan Akhir Sampah Burangkeng di Kecamatan Setu.
"Alhamdulillah kami juga sudah kumpulkan Ketua RW, pengelola Metland Cibitung, Dinas LH, camat, dan kepala desa untuk mencari solusi ke depan," ujarnya.
Dia meminta pengelola kompleks Metland Cibitung merelokasi tempat penampungan sampah sementara serta menginstruksikan Dinas Lingkungan Hidup mengangkut sampah dari kompleks tersebut sambil mencari lokasi pemindahan tempat penampungan sampah sementara. "Sehari harus dua kali truk mengangkut sampah dari sini," ucapnya.
Kepala Bidang Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi Khaerul Hamid mengatakan bahwa pada Kamis semua truk pengangkut sampah bisa dioperasikan untuk mengangkut sampah dari kompleks Metland Cibitung.
"Sekarang, karena hari libur jadi semua truk kami kerahkan ke sini, totalnya ada 36 truk, mudah-mudahan satu truk bisa dua kali angkut," katanya.
"Kalau hari ini bisa diangkut semua pakai 36 truk, berarti minimal total sampah sudah 216 kubik," ia menambahkan. (Antara)
Baca Juga: Polisi Sebut Korban Pembunuhan Pria Bertato di Cikarang Barat Tewas Karena Sedang Tes Ilmu Kanuragan
Berita Terkait
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terkini
-
BRI Raih Penghargaan Internasional, Best Issuer for Sustainable Finance dan Best Social Loan
-
Libur Lebaran 2025, Super Apps BRImo dari BRI Siap Layani Transaksi Tanpa Hambatan
-
BRI Pastikan Mudik Lebaran Lancar dengan Layanan AgenBRILink di Desa dan Pelosok
-
Bebas Khawatir, BRI Siapkan Weekend Banking dan Layanan Terbatas Selama Libur Ramadan dan Idul Fitri
-
Demo Tolak UU TNI, Pendemo di Bekasi Dilaporkan ke Polisi Gegara Ini