SuaraBekaci.id - Kerja keras dilakukan pasukan orange dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bekasi saat membersihkan tumpukan sampah yang menyumbat di Bendung Koja, Jatiasih.
Akibat tumpukan sampah berupa sampah rumah tangga dan bambu tersebut, aliran sungai di sekitar Bendung Koja, Kelurahan/Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi menjadi terhambat.
Warga empat perumahan yang dilintasi sungai itu khawatir akan terjadi banjir jika hujan deras mengguyur.
Mengantisipasi hal tersebut, pasukan pembersih drai DLH Kota Bekasi pun langsung terjun untuk membersihkan sampah di aliran sungai.
Dari unggahan akun Instagram Info Bekasi, terlihat aliran sungai Cikeas dipenuhu dengan sampah yang sangat banyak.
"Berkat kesigapan puluhan anggota ‘Pasukan Katak Orange’ yang dipimpin langsung oleh Kabid Pengendalian Pencemaran Lingkungan dan Penegakan Hukum DLH Bekasi, Helfiana Sudirman, sampah-sampah bambu itu mulai disingkirkan," tulis caption pada unggahan tersebut.
Sementara itu, Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C), Puarman mengatakan bahwa volume sampah di aliran sungai sangat banyak, hingga mencapai 25 truk engkel.
“Saat ini sungai tersumbat sepanjang 100 meter, dengan perkiraan volume sampah mencapai 1.500 kubik atau sekitar 25 truk engkel,”
Puarman pun memberi apresiasi atas kerja keras pasukan orangen DLH Kota Bekasi yang membersihkan sampah di aliran sungai.
“Walaupun hari libur mereka tetap menugaskan Pasukan Katak Orange DLH Kota Bekasi pimpinan Saudara Mansur untuk turun membersihkan sampah itu,”
Di caption unggahan tersebut juga disebutkan bahwa pembersihan sampah bambu itu didukung sejumlah pihak.
"Pembersihan sampah bambu di Bendung Kodja juga didukung sejumlah pihak. Di antaranya UPTD Kebersihan Jatiasih, Lurah Jatiasih Sakum, pengurus dan warga perumahan Mandosi Permai,"
Unggahan ini pun mendapat respon sangat positif dari publik, khususnya orang Bekasi.
"Sehat selalu bp2, smoga rejekinya senantiasa berlimpah," tulis salah satu akun.
"Tks bapak2, jd kami perumahan deket pondok gede permai tdk was2 banjir,"
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan