SuaraBekaci.id - Salah seorang fan klub Belanda, Feyenoord, Flach memiliki kekaguman besar kepada pelatih Giovanni van Bronckhorst. Meski Giovanni van Bronckhorst sekarang tidak lagi Feyenoord, Flach mengaku hormat dengan pelatih berdarah Indonesia tersebut.
Bahkan Flach mengaku bahwa ia memiliki anjing yang ia beri nama dengan menggunakan bahasa Indonesia.
"Anjing saya lahir saat Feyenoord juara 2016-17," ucap Flach mengutip dari laporan media Belanda, Sportnieuws, Rabu (25/5/2022).
Fan Feyenoord berusia 33 tahun itu melanjutkan bahwa ia memberikan nama anjingya itu, Juara Feye Bronckho.
Ya, anjing milik fan Feyenoord itu diberi nama Juara.
"Juara berarti dalam bahasa Indonesia. Anda bisa menebak kata lainnya. Feye singkatan untuk Feyenoord dan Bronckho, tentu saja merujuk Giovanni van Bronckhorst sebagai pelatih pemenang,"
Feyenoord pada dinihari nanti, Kamis (26/5/2022) akan melakoni partai final Europa Conference League melawan AS Roma di Air Albania Stadium.
Jelang pertandingan melawan AS Roma, Flach mengaku bahwa ia sebagai fan tentu saja sangat berharap Feyenoord meraih kemenangan.
"Kalau mereka meraih kemenangan, itu akan menjadi gila," ucapnya.
Baca Juga: Prediksi Final Conference League: AS Roma VS Feyenoord
"Feyenoord memiliki arti besar untukku. Aku tidak akan menangis jika mereka kalah. Tapi ada kesedihan di dalam hatiku," tambahnya.
Flach sendiri sempat mengantarkan skuat Feyenoord yang saat ini dilatih Arne Slot saat terbang ke Albania dari Rotterdam Den Haag Airpot.
"Saya melihat orang-orang di sini mengharapkan mereka menang. Semua orang berhenti dan mengambil gambar mereka," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee
-
KPK Panggil Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits