SuaraBekaci.id - Manajer Timnas Thailand, Nuanphan Lamsam atau yang akrab disapa Madam Pang mengaku sesalkan dengan insiden di akhir babak ekstra time pertandingan timnas Indonesia U-23 vs Thailand, Kamis (19/5/2022).
Madam Pang mengatakan di akhir pertandingan bahwa cerita yang terjadi di menit akhir sudah berakhir di sana. Ia pun menyebut bahwa kartu merah yang didapat pemain Thailand seharusnya tidak terjadi jika bisa mengendalikan emosi.
"Untuk cerita di lapangan, saya ingin itu semua berakhir di sana. Tidak ada niat pemain muda seperti William mendapat kartu merah," ungkap Madam Pang seperti dikutip dari Matichon Online.
"Saya menangis tapi itu juga pelajaran bahwa kita harus bisa mengendalikan emosi kita. Kami mendapat banyak kartu kuning seperti yang dialami Jonathan (Khemdee), serta pelatih Mano Polking," paparnya.
Madam Pang menyebut bahwa tensi pertandingan timnas Indonesia vs Thailand wajar sangat tinggi karena kedua tim sama-sama berusaha ingin menang dan tampil di final.
"Pertandingan cukup sengit karena semua pemain ingin masuk final. Sekarang kita akan menunggu siapa lawan kita di final," pungkasnya.
Insiden 4 Kartu Merah
Pada menit akhir babak ekstra time, wasit yang memimpin pertandingan keluarkan empat kartu merah. Tiga untuk pemain Indonesia, satu untuk pemain Thailand, William Weidersjo.
Insiden itu berawal dari kartu kuning kedua yang didapat Weidersjo. Pemain berdarah Swedia itu tampak tak terima dengan kartu merah yang didapatnya.
Baca Juga: Tiga Pemain Timnas Indonesia U-23 Diganjar Kartu Merah, Shin Tae-yong Kecewa
Setelah itu, tensi pertandingan semakin memanas. Insiden terjadi saat Thailand berusaha melakukan serangan balik. Firza Andika melakukan professional foul. Wasit UEA Yahya Ali Al Mulla pun langsung memberikan kartu merah kepada Firza.
Pelanggaran dari Firza ini yang kemudian memancing insiden antar pemain. Wasit kemudian memberikan kartu merah ketiga dan keempat kepada Rachmat Irianto serta Ricky Kambuaya.
Berita Terkait
-
Tiga Pemain Timnas Indonesia U-23 Diganjar Kartu Merah, Shin Tae-yong Kecewa
-
Shin Tae-yong Akui Absennya Asnawi Mangkualam Jadi Salah Satu Faktor Kekalahan Timnas Indonesia U-23 dari Thailand
-
Instagram Wasit Pemimpin Laga Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Diserbu Netizen Hingga Hilang
-
Wasit yang Pimpin Laga Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Jadi Sasaran Kemarahan Publik, Begini Rekam Jejaknya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74