SuaraBekaci.id - Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Barat menilai kiprah Ridwan Kamil dalam memimpin Jawa Barat dapat menjadi modal besar bagi dirinya untuk maju di ajang Pilpres 2024.
Ketua DPW PPNI Jawa Barat Budiman mengatakan PPNI merupakan mitra kerja dari Pemprov Jabar yang dipimpin oleh Ridwan Kamil. Sehingga, pihaknya mengetaui betul bagaimana kiprah Ridwan Kamil dalam memimpin Jawa Barat.
Dalam penilaiannya, level kepemimpinan Ridwan Kamil bukan lagi di tingkat Jawa Barat, tetapi di tingkat nasional.
"PPNI kan mitra pemerintah Jabar, kami mitra gubernur, kita lihat program gubernur itu sangat baik dan dirasakan di Jabar bahkan nasional."
Baca Juga: Golkar, PAN, PPP Berkoalisi Untuk Pemilu 2024, PSI: Kasihan Pak Jokowi Urus Rakyat, Jangan Ditinggal
"Kami sebagai warga Jabar jika Pak Ridwan Kamil kut dalam kontes, kami sangat berbahagia, Kamampuan Intelektual pemikirannya bukan lagi level provinsi sudah layak untuk level nasional," ujar dia Sabtu (14/5/2022).
Budiman menuturkan, PPNI sebagai organisasi profesi tidak dapat terlibat langsung dalam politik praktis. Sehingga dukungan yang diberikan berupa penyuksesan program-progran yang digagas berkaitan dengan profesi.
"PPNI kan organisasi Profesi kan tidak terlibat politik praktis. Saya berharap Ridwan Kamil bisa ikut dalam kontestasi nasional. Kebetulan kami kan berhimpitan dengan program gubernur jadi pada prinsipnya PPNI dalam melaksanakan program kesehatan berbarengan dengan program pemerintah, di Jabar dengan Indonesia Juara orientasi juga ke desa, kami punya program sadesa saperawat, mudah-mudahann ini sejalan," tandasnya.
Sementara itu Sekretaris Gerakan Nasional Indonesia Juara (GNIJ) Jawa Barat, Asep Ruslan mengatakan bersyukur atas dukungan yang diberikan PPNI Jabar terhadap gerakan mereka.
"Alhamdulillah mereka mendukung gerakan kami di GNIJ, kita akan terus menghimpun para tokoh-tokoh masyarakat, organisasi, komponen masyarakat khususnya di Jabar untuk sama-sama untuk memuluskan Kang Emil jadi presiden di 2024," kata dia.
Baca Juga: Presiden Jokowi Diminta Pecat Menteri yang Rugikan Negara, Pengamat: Mereka Digaji dari Uang Rakyat
Asep menuturkan, dukungan yang kali ini diberikan oleh PPNI dapat memperkuat gerakan GNIJ. Apalagi, program-program PPNI menyentuh hingga wilayah pelosok daerah.
Berita Terkait
-
Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Ada Kaitan dengan Kasus BJB? KPK Buka Suara!
-
Rumahnya Digeledah KPK Terkait Kasus Korupsi BJB, Ridwan Kamil Ngaku Kooperatif
-
Rumah Digeledah KPK Kasus Korupsi Bank BJB, Ridwan Kamil Sempat Tanyakan Surat Tugas Resmi
-
Pasca Digeledah KPK, Begini Kondisi Terkini Rumah Ridwan Kamil di Bandung
-
Suasana Rumah Ridwan Kamil Setelah Digeledah KPK, Banyak Mobil Terparkir Tapi Sepi
Tag
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
4 Pemain Timans Indonesia Terancam Absen Lawan Bahrain, Ini Daftarnya
-
Dear Prabowo, George Soros Mulai Acak-acak Ekonomi RI Lagi Lewat Investor Asing, Waspada!
-
Aksi Pencurian Gas Elpiji di Solo Digagalkan, Pelaku Asal Malang Tertangkap
-
Perbandingan Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain Era STY dan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Kuat?
-
Sosok Ego Syahrial, Eks Dirjen Migas Diperiksa dalam Dugaan Mega Korupsi Pertamina
Terkini
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah
-
Kesaksian Pekerja di Mal Mega Bekasi Sebelum Diterjang Banjir: Kejadiannya Cepet Banget!
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi