SuaraBekaci.id - Media Vietnam menyebut keluhan pelatih Shin Tae-yong soal kondisi lapangan tempat latihan timnas Indonesia bisa menjadi alasan untuk pelatih Korsel menyalahkan performa buruk Egy Maulana Vikri dkk.
Salah satu media Vietnam, The Thao, Kamis (12/5/2022) menyebutkan bahwa Shin Tae-yong memiliki banyak alasan untuk menyalahkan penampilan buruk timnas Indonesia di SEA Games 2021, salah satunya soal kondisi lapangan tempat latihan.
"Pelatih Indonesia U-23 Shin Tae-yong kembali menyampaikan keluhannya di SEA Games ke-31 yang menyebabkan timnya tidak menunjukkan kekuatan seperti yang diharapkan," tulis media Vietnam tersebut.
Menurut The Thao, pelatih asal Korsel itu sebenarnya sudah dipertanyakan kemampuannya saat tak mampu membawa timnas Indonesia terhindar dari kekalahan saat melawan Vietnam U-23.
"Sebelumnya, usai kalah 0-3 dari Vietnam, fans Indonesia sangat kecewa karena hasilnya jauh dari ekspektasi. Apalagi tim ini telah difasilitasi dengan baik dalam proses persiapan, khususnya perjalanan pemusatan latihan ke Korea untuk bertarung di SEA Games ke-31,"
"Hal buruk yang selalu diutarakan pelatih Shin Tae-yong adalah tempat latihan tim U-23 di SEA Games ke-31 tidak bagus,"
Selain soal buruknya tempat latihan timnas, Shin Tae-yong juga sempat mengeluhkan soal kepemimpinan wasit di laga melawan Vietnam hingga butanya ia dengan kekuatan tim lawan seperti Filipina dan Myanmar.
Protes Shin Tae-yong tentang kondisi lapangan tempat latihan timnas Indonesia memang ditanggapi minor oleh media Vietnam.
"Pelatih Indonesia U-23 terus merendahkan tempat latihan Vietnam di SEA Games," tulis judul media Vietnam itu.
"Di hari-hari pertama kompetisi, pelatih Korea ini juga menyatakan ketidakpuasannya terhadap kualitas tempat latihan (Stadion Tam Nong dan Stadion Bai Bang). Dan hingga kini, pelatih Shin Tae-yong terus mengeluhkan kondisi lapangan,"
Menarik dari laporan media Vietnam itu, sebenarnya protes tidak hanya dilayangkan oleh Shin Tae-yong namun juga pelatih timnas Myanmar. Mereka pun mengakui bahwa kualitas rumput dua stadion yang jadi tempat latihan timnas tidak bisa disamakan dengan Stadion Viet Tri.
"Pelatih Myanmar pun melontarkan komentar serupa. Namun, menurut bagian BTC di Tam Nong dan Bai Bang bahwa mereka terus berusaha menyelesaikan item yang kurang untuk melayani tim tamu. Karena ini hanya tempat latihan sekunder, kualitasnya sulit dibandingkan dengan Stadion Viet Tri," papar media Vietnam.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny