SuaraBekaci.id - Sebuah aksi kekerasan terjadi yang diduga dilakukan oleh seorang pria terhadap mantan istrinya. Video detik detik perseteruan berujung tindakan nyaris sebabkan korban jiwa itupun viral sejak Rabu (11/5/2022) di media sosial.
Video viral kekerasan itu salah satunya diposting ulang oleh pemilik akun Instagram @kabarnegri.
Dalam rekaman amatir yang diambil oleh anak tersangka, tampak diduga mantan suami istri terlihat berseteru panas di depan rumah sang istri di Kampung Sukamaju, Desa Batujajar, Bandung Barat.
Keduanya saling dorong dan berdebat alot. Mantan suaminya itu bahkan sempat marah kepada sang anak akibat menvideo dirinya.
Baca Juga: Coin Locker Girl: Kisah Anak Terbuang yang Tumbuh dalam Kerasnya Dunia
"Hei matiin gak!" katanya.
Informasi dari akun pengunggah yang didapat melalui keterangan istri menyebutkan bahwa mantan suaminya datang ke rumah korban untuk menjemput anaknya.
"Namun mantan suami tidak sabar sehingga terjadi cekcok mulut," tulis dalam keterangan.
Lama terlibat perseteruan panas dengan korban, mantan suaminya tersebut tiba tiba melakukan tindakan yang diluar kewajaran.
"Mantan suami masuk ke dalam rumah mengambil sebuah pisau serta satu buah teflon," jelasnya lagi.
Baca Juga: Viral Tamu Kondangan Mirip Kim Jong Un Nyumbang Lagu, Kostumnya Bikin Heboh
Parahnya pria tersebut langsung berusaha menyerang mantan istrinya dengan menggunakan pisau dan teflon tersebut namun berhasil ditangkis korban.
"Korban mencoba merebutnya hingga tangan bagian kanan mengalami luka di sobek," terang dalam caption.
Tak cukup sampai disitu, merasa gagal menyerang perut korban dengan sebilah pisau, mantan suaminya lantas memukul kepala korban menggunakan teflon.
Mirisnya, saat pelaku mengamuk anaknya bahkan menjadi korban akibat mengambil gambar video.
"Dikejar sampai ke toilet hingga anaknya mengalami luka baret akibat pecahan kaca," pungkas caption tersebut.
Dalam video yang diunggah juga terdengar teriakan pilu dan histeris dari sang anak yang dikejar pelaku.
Video ini pun sontak viral dan mendapat tanggapan dari para warganet yang menyaksikannya.
"Ya Allah kebayang trauma anaknya ampe teriak gitu," kata akun @niah***.
"Usut tangkap," lanjut @free***.
"Keciduk dong, ayo pak pol ditindak," tulis @tukang***.
"Tangkep nih pak polisi jangan sampai ada yang mati dulu baru ditindak," tambah akun @itapr***.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Pakar Bedah soal Tren Kepuasan Publik: Prabowo Tertolong Iklim Politik Kondusif, Era Jokowi Konstelasi Panas Terus
-
Usai Public Speaking-nya Dianggap Melebihi Gibran, Nelayan Kholid Disambut Meriah
-
Pelatihan Pemandu Karaoke 'LC' Bersertifikasi Kemnaker Viral, Begini Reaksi Netizen
-
Pertamina Sinergi Komisi Informasi Pusat RI Selenggarakan Bimtek, Tingkatkan Tata Kelola Informasi Publik
-
Bikin Kepuasan Publik Tinggi, Program Serba Gratis Dikhawatirkan Cuma Gimik Awal Prabowo-Gibran
Tag
Terpopuler
- Dihina 'Jual Diri', Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani: Pernah Ditangkap di Hotel dengan Barang Bukti Kondom
- Pagar Laut Tangerang Diduga Dikuasai Aguan, Sindiran Pedas Rocky Gerung: Kalau Mau HGB, Izinnya ke Ikan
- Media Belanda: Patrick Kluivert Orang Belanda Terburuk Keempat Sepanjang Masa
- Mengintip 3 Koleksi Mobil Mayor Teddy Versi LHKPN, Kekayaannya Tembus Rp15 Miliar
- Ciut Lawan Denny Sumargo? Farhat Abbas Minta Maaf usai Kubu Agus Salim Ancam Penjarakan 10 Ribu Warga NTT
Pilihan
-
Gol Dramatis Jelang Bubaran, Borneo FC Kalahkan Kaya FC-Iloilo
-
Gabung Grup 'Neraka' di Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto: Mereka Tim-tim Juara
-
Saham PIK 2 Milik Aguan Terkena 'Abrasi' Pagar Laut, Anjlok Hampir 20 Persen
-
Saham Emiten Milik Aguan PANI Kebakaran Hari Ini, Gegara Pagar Laut Tangerang?
-
Resmi! Penampakan Jersey Baru Timnas Indonesia, Usung Nuansa Klasik dan Budaya Nusantara
Terkini
-
Karawang Berlakukan Aturan Baru, Bus Jemputan Wajib Pakai Plat Lokal untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah
-
Geger Tubuh Tak Bernyawa Tersangkut di Pagar Laut Bekasi, Begini Pengakuan Nelayan
-
Begal Sadis yang Bacok Lansia di Bekasi Kini Berakhir Meringis
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan