SuaraBekaci.id - Pantauan arus balik lebaran 2022 pada Minggu (8/5/2022) sore ini di tol Jakarta-Cikampek arah ke Jakarta terlihat cukup ramai lancar.
Akun TMC Polda Metro Jaya melaporkan situasi di ruas tol Japek KM-39+000 menuju ke arah Jakarta pada pukul 17:49 WIB terpantau ramai lancar.
"17.49 Situasi arus lalu lintas terkini di Ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 39+000 menuju arah Jakarta terpantau ramai lancar, saat ini Jalur Contraflow masih berlaku sampai dengan KM 28+000, bagi Pengendara diimbau agar berhati-hati dan jaga jarak aman," tulis akun Twitter TMC Polda Metro Jaya.
Situasi sama juga terpantau di Tol Japek pada KM-48 yang juga ramai lancar pada pukul 16:58 WIB.
Baca Juga: Arus Balik Lebaran 2022, Hari Ini Kendaraan di Tol Bocimi Meningkat
"16.58 Situasi arus lalu lintas terkini di Ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 48+500 menuju arah Jakarta terpantau ramai lancar, saat ini Jalur Contraflow masih berlaku sampai dengan KM 28+000, bagi Pengendara diimbau agar berhati-hati dan jaga jarak aman,"
Namun memasuki Tol Japek Karawang Barat tepatnya pada KM-50 hingga KM-47 arah ke Jakarta terdapat kepadatan volume kendaraan.
"18.11 WIB #Tol_Japek Karawang Barat KM 50 - KM 47 arah Jakarta PADAT, kepadatan volume lalin. Cikarang Barat KM 33 - KM 28 arah Jakarta PADAT, kepadatan antrian di Jalur keluar Contraflow/kanan ke lajur Utama," tulis laporan PT Jasa Marga.
Kemacaten ini terjadi disebabkan adanya peningkatan volume kendaraan dan juga penyempitan jalur.
"18.11 WIB #Tol_Japek Cikarang Barat KM 28 - KM 31 arah Cikampek PADAT, kepadatan di lajur Kanalisasi Cikarang Barat. Karawang Barat KM 42 - KM 47 PADAT, kepadatan volume lalin dan dampak penyempitan lajur adanya rambu pengaman Jalur Contraflow di lajur kanan," unggah akun Twitter PT Jasa Marga.
Baca Juga: Jalur Ditutup Imbas One Way Arus Balik, Polwan Joget Hibur Pemudik di Nagreg
Sementara itu, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menunda pemberlakuan sistem satu arah (one way) dari arah barat atau Jawa menuju KM 47 Tol Jakarta-Cikampek pada Minggu sore.
"Pelaksanaan 'one way' hingga KM 47 ditunda, karena arus dari Jateng dan Jabar siang ini melandai," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengutip dari Antara.
Namun, Sambodo menuturkan rekayasa arus lalu lintas "contraflow" diberlakukan dari KM 66 Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 28 sehingga kendaraan yang menuju Bandung dapat melintasi tol.
Berita Terkait
-
Persija Jadi Alasan Jakmania Pilih Pram-Rano di Pilkada DKI? Ini Kata Pentolannya
-
Kubu Dharma-Kun Kasih Selamat ke Pram-Rano Jadi Cagub-Cawagub Terpilih: Kita Contoh Pilpres Amerika
-
KPU Jakarta Tegaskan Tak Sampaikan Real Count dan Quick Count: Yang Dipublikasikan Foto C Hasil
-
Pramono Anung -Rano Karno Klaim Menang Satu Putaran Pilgub DKI!
-
Kubu RK-Suswono Bilang 2 Putaran vs Pramono-Rano Klaim Menang, KPU Jakarta: Sabar!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO