SuaraBekaci.id - Beredar baliho berisi potret Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terpasang di Yogyakarta, warganet pun riuh kompak menunjukkan kebingungan.
Sebuah video postingan akun Tiktok @radenmaspusokoaji menunjukkan kebingungannya terhadap baliho berisi foto Anies Baswedan di Yogyakarta.
Dalam video yang direkam dari telepon genggam salah seorang warganet tersebut ia menyorotkan kameranya ke arah baliho berukuran besar di salah satu ruas jalan.
Baliho dengan latar belakang dasar warna hijau itu menunjukkan potret Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan balutan kemeja putih tengah tersenyum lebar. Kemudian pada bagian atasnya terdapat tulisan "Minal Aidzin Wal Faidzin" diikuti nama Anies Baswedan di bagian bawahnya.
Usai menyorotkan kameranya ke arah baliho tersebut, warganet itu secara perlahan mengarahkannya ke seberang jalan, yakni sebuah tanda markas polisi Daerah Istimewa Yogyakarta. "Jujur mau tanya ini konsepnya gimana ya," tulis dalam caption unggahan tersebut.
Pasca diunggah, sebanyak 1,3 juta penghuni Tiktok telah menyaksikan video tersebut hingga memunculkan reaksi beragam dari 4 ribu lebih netizen.
"Itu ucapan pribadi pak Anies bukan sebagai Gubernur DKI, kenapa saya tau, karena saya membaca," komen akun @don***.
"Masyaallah konsep yang sangat brilian, love Anies Baswedan," timpa akun @Nain***.
"ngimpi jadi presiden sih," kata @tint***.
Baca Juga: Momen Anies Baswedan Tunaikan Salat Ied di Jakarta International Stadium
"Itu baru keren, tanpa embel embel partai, bukan kayak yang disana," sahut akun @zhen***.
"Sama bang di kota gue juga dari bulan puasa udah bertebaran baliho pak Anies, mungkin ini kampanye buat narik dukungan 2024," pendapat akun @Teg***.
"Masalahnya dia itu siapa? Menteri? Presiden? Atau apa? khan cuma Gubernur DKI, kenapa sampai ke Jogja?" timpal @Msis***.
"Biar orang Jogja tau, halo saya mau nyalon presiden ya, tolong didukung," ungkap akun @Becan***.
"Udah nyampe Jogja? malahan di Tasik, Garut juga ada," kata @Erw***.
Dan masih banyak lagi komentar pro kontra didalam postingan ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74