SuaraBekaci.id - Kepala Humas PT KAI Daop 1 Eva Chairunisa mengatakan jumlah pemudik pengguna moda transportasi kereta api (KA) pada H-5 Lebaran 2022, Rabu (27/4/2022) dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir, Jakarta ke berbagai kota di Pulau Jawa, mencapai 31.200 orang.
mengatakan jumlah tersebut merupakan akumulasi dari jumlah 13.800 pemudik yang berangkat dari Stasiun Gambir dan 17.400 orang dari Stasiun Pasar Senen.
Pergerakan pemudik mengalami kenaikan dibanding hari sebelumnya pada Selasa (26/4), yakni 28.000 orang.
“Volume penumpang dari Gambir mencapai 95 persen dari total tempat duduk yang tersedia sebanyak 14.500 kursi, sedangkan dari Stasiun Pasar Senen mencapai 85 persen dari kapasitas 20.500 kursi yang tersedia,” kata Eva dikutip dari Antara.
Sebanyak 33 KA beroperasi dari Stasiun Gambir dengan delapan di antaranya merupakan KA tambahan. Sementara untuk Stasiun Pasar Senen terdapat 28 KA beroperasi, dua KA di antaranya merupakan KA tambahan.
Eva menambahkan keberangkatan pemudik dari Jakarta sampai dengan Rabu ini sudah mencapai 86 persen dari total tiket yang disediakan selama masa periode Lebaran, yakni 362.000 tiket.
Meski periode mudik untuk perjalanan kereta api telah dimulai sejak 22 April, namun tanggal keberangkatan yang paling banyak dipilih penumpang untuk mudik adalah 27, 28, 29, 30 April dan 1 Mei.
Adapun tujuan favorit pada mudik kali ini adalah Yogyakarta, Solo, Kutoarjo, Purwokerto, Kebumen, Semarang, Surabaya, Malang, Cirebon dan Bandung.
Salah seorang penumpang KA tujuan Yogyakarta, Aditya, mengatakan sangat bersyukur masih kebagian tiket.
Baca Juga: Terjun Langsung Pantau Pemudik di GT Kalikangkung, Kapolri Doakan Pemudik Selamat Sampai Tujuan
Ia sudah memesan tiket KA satu bulan sebelumnya.
“Saya dapat tiket mudik tanggal 27 April karena tiket untuk tanggal-tanggal lain yang mendekati Lebaran sudah habis,” katanya.
“Tapi beruntung masih dapat tiket,” katanya lagi.
Berita Terkait
-
RUU 'Antek Asing': Senjata Lawan Propaganda atau Alat Bungkam Suara Kritis?
-
Putaran Kedua Dimulai! Jadwal Lengkap Pekan ke-18 BRI Super League 2025/2026
-
Gubernur Pramono Persilakan Buruh Gugat UMP Jakarta ke PTUN: Ini Negara Demokrasi
-
Kemenhub Dorong Kesetaraan Akses Transportasi Jakarta - Bodetabek untuk Kurangi Kendaraan Pribadi
-
Senyum Immanuel Ebenezer Saat Jalani Sidang Dakwaan di Pengadilan Tipikor
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi