SuaraBekaci.id - Sosok pemuda bernama Belmondo Scorpio yang terekam kamera dengan gagah melindungi Ade Armando kini viral dan jadi buah bibir di kalangan warganet hingga namanya dielu elukan.
Tragedi yang menimpa Dosen UI sekaligus pegiat media sosial, Ade Armando yang dikeroyok hingga ditelanjangi saat aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI, Senin ( 11/4/2022 ) lalu masih hangat diperbincangkan masyarakat tak terkecuali sosok pemuda yang dengan berani melindungi Ade Armando ditengah kepungan massa yang beringas.
Video saat detik detik Pemuda bernama Belmondo Scorpio mempertaruhkan dirinya melindungi Ade Armando rupanya menarik perhatian warganet dan viral di berbagai media sosial. Sosoknya kini jadi buruan.
Dikutip dari kanal Youtube Fakta Viral, Belmondo Scorpio adalah seorang penulis yang menjadi tim peliputan Ade Armando saat aksi unjuk rasa tersebut.
Informasi berbagai sumber menyebutkan bahwa pemuda asal Batam, Kepulauan Riau yang lahir pada tahun 1999 itu adalah lulusan sarjana Hukum Universitas Sumatera Utara pada tahun 2019.
Pemuda yang juga merupakan siswa pesantren tersebut rupanya tak hanya memiiki paras yang tampan juga penghafal 2 juz Al-Qur'an.
Pada saat menduduki bangku Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 4 Batam, ia bahkan pernah mendapat undangan Presiden Jokowi ke Istana Negara dalam program KKP.
Pemuda ini juga merupakan anggota BEM Universitas Sumatera Utara ( USU ) selama 2 tahun.
Pasca meraih gelar sarjananya, Belmondo pernah menjadi tenaga pengajar di Gerakan Indonesia Mengajar selama satu bulan.
Baca Juga: Siapa Abdul Latip Pelaku Pengeroyok Ade Armando? Sempat Mondok di Banten dan Mengajar Ngaji
Ia juga sempat menjadi tenaga marketing di startup bernama Semud selama hampir 2 tahun.
Hingga akhirnya ia dipercaya Ade Armando sebagai content creator dalam Pergerakan Indonesia Untuk Semua (PIS).
Seperti diketahui kronologi pengeroyokan yang menimpa Ade Armando bermula saat ia bersama timnya yakni kameramen dan dua penulis salah satunya Belmondo Scorpio mendatangi lokasi aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI untuk melakukan peliputan.
Saat mereka usai melakukan liputan, tiba tiba terdapat ibu ibu yang berteriak marah padanya sehingga memancing reaksi keributan massa yang lain hingga insiden mengerikan itu terjadi.
Kontributor : Ririn Septiyani
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar