SuaraBekaci.id - Dalam rangka menjelang musim mudik lebaran 2022, Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat memperbaiki kerusakan di Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang.
Proyek perbaikan jalan yang dimulai sejak Selasa (12/4/2022) dengan diperkirakan selesai pada H-10 lebaran ini menelan anggaran sebesar Rp 3 miliar dengan menggunakan sistem tambal sulam.
Akan tetapi seperti yang telah diperkirakan olehnya bahwa imbas dari perbaikan ini adalah tersendatnya arus lalu lintas benar benar terjadi sejak beberapa hari ini.
Kemacetan mengular hingga ratusan meter dengan dipenuhi banyaknya kendaraan yang membludak pada pagi dan sore hari.
Seperti pada hari Rabu (13/4/2022) pagi kemacetan terlihat di wilayah Kalimalang tepatnya di perempatan MM2100. Pantauan lalu lintas dihiasi dengan kemacetan mengular panjang dan dipenuhi kendaraan roda dua serta roda empat yang berjubel di wilayah tersebut.
Postingan akun @bekasi.terkini memperlihatkan keruwetan suasana pagi dan sore hari yang merupakan puncak aktifitas warga sekitar yakni sekolah dan bekerja.
Kemudian pada pagi ini Kamis (14/4/2022) dari akun media sosial Instagram @infobekasi pantauan macet seolah semakin parah juga kembali terpampang di Jalan Inspeksi Kalimalang yang mengarah ke Cikarang.
Ribuan kendaraan bahkan tampak tak bergerak beberapa saat di jalan tersebut, terlihat pula diantaranya beberapa kendaraan besar seperti truk yang ikut menyemut di sana.
Pantauan akun lain yakni @liputancikarang juga memperlihatkan kondisi dan situasi kemacetan parah yang sama di perempatan Kalimalang Sukadanau Cikarang Barat. Baik kendaraan besar maupun sepeda motor terlihat memenuhi jalanan tersebut, berebut untuk saling mendahului dan terlepas dari kondisi ini.
Baca Juga: Jakarta Macet, Dishub DKI Sebut Volume Kendaraan Naik 5,5 Persen
Banyak dari warganet yang saling mengemukakan pendapat melalui postingan postingan yang beredar.
"Oke gue juga merasakan disini tadi," cerita akun @nm***.
"Ini baru berangkat kerja, apalagi besok waktu mudik," tambah akun lain @dicky***.
"Coba tag Pemkab Bekasi solusinya gimana setiap pagi dan sore," kata akun @herima***.
"Ini harusnya di buat fly over dari arah mm sukadanau menuju warung bongkok belum di tambah jalan yg rusak di pasir limusnya di betulkan. Parah banget tiap hari pasti macet," timpal akun lainnya.
"Ya memang sering macet daerah situ ditambah ada perbaikan jalan," sahut akun @mass***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74