SuaraBekaci.id - Bulan ramadhan selalu dinantikan. Dengan segala ciri khas dan tradisi yang rutin dilakukan membuat bulan suci bagi umat muslim ini selalu membekas dihati.
Salah satu tradisi dalam mengisi bulan ramadhan adalah membangunkan sahur.
Hampir di berbagai tempat wilayah negeri ini dikenal lekat dengan tradisi membangunkan sahur oleh sekelompok orang yang berkeliling kampung atau tempat tinggal. Mereka biasanya menggunakan alat seperti kentongan dan semacamnya untuk mengiringi suara saat membangunkan sahur.
Adalah unggahan pemilik akun Tiktok @balgisw yang baru baru ini viral dengan disaksikan hingga 8,9 juta penghuni laman tersebut.
Video berisikan momen saat sekumpulan remaja dengan ceria membangunkan sahur warga itu mengundang nostalgia dan keharuan bagi warganet hingga mendapat tanda suka 784 ribu.
Dalam video tersebut beberapa orang remaja berjumlah lebih dari 8 orang berjalan bersama mengelilingi kampung mereka sembari membawa sebuah speaker berukuran cukup besar ditangan.
Uniknya para remaja ini tak hanya kompak dan bersemangat bernyanyi namun mereka bahkan hafal satu demi satu warga yang mereka sambangi.
"Chika sahur...Chika sahur...," begitulah salah satu penggalan nyanyian mereka didepan sebuah rumah yang diduga bernama Chika.
Sebanyak 10 ribu komentar pun memenuhi kolom komen dengan segala reaksi dari warganet, ada yang haru, adapula yang merasa terbawa suasana melihat aksi mereka.
"Ini anak muda keren, tau semua tetangganya," kata akun @Sug***.
Berita Terkait
-
Kapan Nuzulul Quran 2025? Berikut Amalan yang Bisa Dikerjakan
-
Patrick Kluivert Tahu Cara Bikin Pemain yang Puasa Ramadhan Gacor saat Lawan Australia dan Bahrain
-
Baim Wong Lulusan Mana? Dikritik usai Posting Video Anak Nangis Ketemu Paula Verhoeven
-
Onty Iya Buka Suara, Klarifikasi Ucapan Arra Bocah Viral di TikTok yang Sering Mencarikannya Jodoh
-
Viral! Pantai di Iran Mendadak Berwarna Merah Darah Setelah Hujan, Apa yang Terjadi?
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
Terkini
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah