SuaraBekaci.id - Akibat hujan yang mengguyur wilayah Bekasi siang ini, Selasa (5/4/2022) beberapa titik wilayah dikepung banjir.
Seperti di kawasan Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi Jawa Barat yang tergenang banjir sejak sore.
Wilayah sekitaran Jalan Sultan Hasanuddin hingga ke Jalan Diponegoro Kecamatan Tambun Selatan yang mengarah ke Bekasi terpantau oleh unggahan akun media sosial @bekasigue_ tergenang banjir setinggi lutut orang dewasa.
Genangan air banjir tersebut menutupi seluruh permukaan jalan dan merata hingga ke pemukiman warga yang berada disekitarnya.
Imbasnya adalah kemacetan yang terjadi di wilayah tepatnya lampu merah Indoporlen depan Bulog Tambun dan PT Sosro.
"Arah Bekasi arah sebaliknya juga macet nih," ungkap pria dalam rekaman tersebut.
Kendaraan yang mengalami kemacetan didominasi oleh kendaraan roda empat meski roda dua juga banyak yang masih nekat menyerobot genangan.
Kondisi macet parah juga terpantau dari arah sebaliknya di mana banyak kendaraan terlihat merayap ditengah padatnya arus dengan banjir menggenang.
Para pengendara harus bergerak secara perlahan agar dapat terlepas dari kemacetan.
Baca Juga: Jakarta Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Rumah Warga Terendam Banjir
Banjir juga menerpa wilayah lain yakni di Pasar Marakash yang telah mencapai setinggi lutut orang dewasa.
Kawasan Pasar Marakash juga terpantau melalui unggahan akun @infobekasi yang memperlihatkan kondisi genangan air bercampur dengan sampah telah menggenangi hampir seluruh permukaan wilayah tersebut.
Tampak di sekitaran aktifitas warga tak terlihat lagi dan hanya beberapa kendaraan roda dua yang melintas akibat mogok ditengah genangan banjir.
Berikutnya di kawasan Harapan Indah Bekasi juga tampak genangan banjir telah meninggi dari permukaan. Terpantau pada perempatan Harapan indah banjir telah cukup tinggi sehingga kendaraan yang nekat melintas hanyalah kendaraan roda empat.
Banjir selain menggenang juga menjadi pemicu kemacetan di sejumlah wilayah yang terdampak. Hingga petang ini banjir masih tergenang di beberapa titik.
Di jam pulang kerja ini, sejumlah wilayah di Bekasi juga terpantau macet akibat hujan yang mengguyur sejak sore tadi, seperti di kawasan Kali Malang dekat Kota Bintang, Bekasi Barat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar