SuaraBekaci.id - Sebuah penginapan di Cengkareng, Jakarta Barat digrebek oleh petugas dari Polda Metro Jaya pada Selasa (5/4/2022) dini hari sekira pukul 03.00 WIB.
Penginapan itu didatangi petugas terkait dugaan adanya praktik prostitusi anak di tempat itu.
"Iya, ada yang diamankan tim Polda Metro Jaya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan membenarkan kasus tersebut.
Polda Metro Jaya melalui Subdirektorat Remaja, Anak dan Wanita (Renakta) Direktorat Reserse Kriminal Umum dalam penggerebekan di penginapan tersebut berhasil mengamankan belasan orang dan sebanyak sembilan di antaranya adalah perempuan di bawah umur yang diduga dipekerjakan sebagai pekerja seks komersial (PSK).
Meski demikian Zulpan belum menjelaskan lebih lanjut apakah tim yang melakukan penggerebekan tersebut turut menciduk muncikari yang terlibat.
"Belum saya sampaikan dulu, kan baru diamankan tadi malam," ujarnya.
Sejumlah barang bukti turut disita petugas dalam penangkapan antara lain alat kontrasepsi, telepon seluler (ponsel), dan tangkapan layar percakapan dari beberapa ponsel.
Belasan orang tersebut selanjutnya dibawa ke Polda Metro Jaya untuk dilakukan pendataan dan pemeriksaan.
Sedangkan anak dan perempuan yang diduga dipekerjakan sebagai PSK tersebut selanjutnya dititipkan ke Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A).
Baca Juga: Pedagang Khawatir, Jelang Lebaran Harga Daging Melambung Hingga Rp170 Ribu Per Kilogram
Berita Terkait
-
Pramono Anung Endus Ada Pihak yang Sengaja Adu Domba Warga Lewat Tawuran
-
Kapasitas Terbatas, Pramono Anung Buka Peluang Tambah Jadwal Pertunjukan di Planetarium TIM
-
Potret Nadiem Makarim Jalani Sidang Perdana Kasus Korupsi Chromebook
-
Demi Kenyamanan, Planetarium Jakarta Tak Tambah Kuota Penonton Meski Kunjungan Membeludak
-
Era Baru Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026: Duet Bintang TurkiBelanda Jadi Senjata Utama
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang